HEADLINE9.COM, MARTAPURA – Dinas Kesehatan Banjar kembali berpartisipasi menyukseskan Haul ke-14 Abah Guru Sekumpul yang dilaksanakan 9 – 10 Maret 2019 di kubah dan Musala Ar Raudah Sekumpul.
Bidang pelayanan kesehatan itu membuka 40 posko kesehatan dan menyiapkan 30 mobil ambulans.
Sarana kesehatan sangat penting untuk menunjang gelaran haul akbar Al Allamah KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani karena tamu sebagian besar dari luar kota.
Salah satu fasilitas tambahan, Dinas Kesehatan juga menyediakan perahu karet yang digunakan di irigasi serta menerjunkan petugas kesehatan untuk mengecek kesehatan makanan dan air.
“Kita setiap tahun mengevaluasi, dan kekurangan pada tahun 2018 kemarin akan diperbaiki kali ini. Prinsipnya pada kegiatan haul Abah Guru Sekumpul kita selalu siap,” tegas Ikhwansyah.
Dinkes tegas Ikhwansyah melakukan penanganan jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan dalam kesehatan para jemaah haul Abah Guru Sekumpul, Dinkes juga akan membuka jalur darurat untuk evakuasi.
“Jalur evakuasi kita melalui jalur irigasi, mulai dari irigasi Desa Bincau dan akan dinaikkan di jembatan irigasi Sungai Paring selanjutnya di rujuk ke Rumah Sakit Ratu Zalecha Martapura, ”ucapnya.
Ikhwansyah menuturkan, saat ini pihaknya telah menyiapkan semua peralatan yang nanti akan dibutuhkan pada posko-posko kesehatan.
Bahkan setiap tahun akan membangun rumah sakit mini untuk merawat para jamaah yang bermasalah dengan kesehatan.
“Tenaga yang kita siapkan hampir 800 lebih relawan kesehatan, dan kemungkinan terus bertambah. Kami mohon masyarakat yang ingin mengikuti haul Abah Guru Sekumpul memperhatikan kesehatannya sebelum berangkat,” pintanya.
Ikhwansyah menitip pesan kesehatan, masyarakat yang berniat hadir lebih menjaga kesehatan dengan makan sebelum berangkat, kemudian jika ada yang merasa terganggu kesehatannya, tim siap membantu.
Ia mengimbau masyarakat menjaga kebersihan, pasalnya dari tim kesehatan sehabis acara haul kita juga memperhatikan kebersihan.(SAIRI)
Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More
Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More
Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More
Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More
Headline9.com, BANJARBARU – Dugaan kasus asusila yang melibatkan dua orang pegawai Dinas PUPR Kota Banjarbaru,… Read More
Headline9.com, BANJARBARU - Dugaan tindakan asusila oleh oknum pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang… Read More
This website uses cookies.