Categories: Banjar

Wakil Bupati Banjar Hadiri Haul Abuya Sayyid Muhammad

Headline9.com, MARTAPURA – Madrasah Ibtidayah (MI) Diniyah Darul Fatihin menggelar haul ke 19 Imam Al-Muhaddist Prof Dr Abuya Sayyid Muhammad bin Alwi Al Maliki Al Hasani, di Jalan SMP 3 Komplek Griya Tri Lestari, Desa Indrasari, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Minggu (9/4/2023) malam.

Peringatan haul Abuya Al Maliki yang digelar usai salat tarawih tersebut dihadiri Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al-Habsyie, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ikhwansyah, Lurah Sekumpul Gusti Marhusin, Pambakal Indrasari, Kepala MI Diniyah Darul Fatihin Ustadz M Fathan, para habaib, alim ulama, tokoh masyarakat, alumni Ma’had Darul Ihya Li’ulumiddin Hai’ah Saggafiyyah wilayah Kalimantan serta ratusan jemaah.

Imam Musala Ar Raudhah Sekumpul Guru Sa’duddin Salman dalam tausiahnya menyampaikan, Abuya Al Maliki lahir di Kota Makkah 1365 H atau 1945 Masehi. Ia adalah ulama besar di Hijaz (3 negeri) yakni Makkah, Madinah dan Jeddah dan merupakan keturunan Rasulullah SAW dari cucu Nabi, Sayyidina Hasan.

Dalam sejarahnya Abuya Al Maliki berani berdebat dengan paham wahabi yang menguasai keyakinan mayoritas ulama Saudi Arabia dan mempunyai peran besar dalam mempengaruhi kebijakan pemerintah hingga dirinya mengeluarkan kitab Mafahim Yajibu an Tushohhah, sebuah kitab yang banyak meluruskan paham yang selama ini diyakini oleh ulama-ulama wahabi.

Diantara sekian banyak karomah Abuya Al-Maliki yang tidak bisa dipungkiri siapapun, adalah doa dan permohonannya kepada Allah SWT.

“Saya memohon kepada Allah agar ruhku dicabut ketika saya berada di tengah santri-santri dan kitab-kitabku, dan saya dalam keadaan berpuasa,” ucapnya.

Abuya Sayyid Muhammad bin Alwi Al-Maliki Al-Hasani wafat pada Jum’at 15 Ramadan 1425 H atau 30 Oktober 2004, di kamar yang penuh dengan kitab dan para santrinya.

Peringatan haul diakhiri dengan pembacaan surah yasin, tahlil dan doa yang dipimpin Guru Sa’duddin Salman.

lintang

Recent Posts

Kapolda Kalsel Resmikan Water Fountain untuk Cegah Dehidrasi di SPN Polda Kalsel

Banjarbaru, 18 Desember 2024 – Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan meresmikan… Read More

7 jam ago

Kapolda Kalsel Pimpin Pelantikan 897 Tamtama Polri Tahun Anggaran 2024

Headline9.com, BANJARBARU – Sebanyak 897 siswa Pendidikan Pembentukan (Diktuk) Tamtama Polri dilantik pada Rabu (18/12),… Read More

7 jam ago

Gagal Ikuti Seleksi, Honorer Pemkab Banjar Dipertimbangkan Jadi PPPK Paruh Waktu

Headline9.com, MARTAPURA - Tenaga Honorer Pemerintah Kabupaten Banjar yang tidak lulus tahapan seleksi dipertimbangkan menjadi… Read More

7 jam ago

Penguatan Tata Kelola RSUD dr. H. Andi Abdurrahman Noor Terapkan Konsep Bupati Zairullah

  Headline9.com, BATULICIN - RSUD H. Andi Abdurahman Noor (HAAN) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) terus… Read More

7 jam ago

Pemkab Tanbu Ekspose Akhir Penyusunan Dokumen IME

Headline9.com, BATULICIN - Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), mengapresiasi, dilaksanakannya Kegiatan Ekspose Akhir Penyusunan… Read More

18 jam ago

Pusat Seakan Diuntungkan, Tunggakan PPN Perumda Pasar Rp1,2 M ke Ditjen Pajak Dibayarkan Hingga 2026

Headline9.com, MARTAPURA - Dewan Pengawas Perumda Pasar Bauntung Batuah Kabupaten Banjar, Khairullah Anshari, sebut kenaikan… Read More

19 jam ago

This website uses cookies.