Headline9.com, BANJARBARU – Median yang terletak di sejumlah titik ruas Jalan Trikora, Banjarbaru, bertahun-tahun kondisinya hancur dan dianggap membahayakan bagi pelintas pengendara.
Salah seorang pengendara yang sempat melintas, Marwan, mengaku, sering khawatir apabila ingin memutar balik arah karena tumpukan bekas bongkahan median sudah ada yang menganga.
Terlebih, kata dia, beberapa bongkahan median putar balik arah (u turn) lain juga sudah ada yang roboh. Sempat, kendaraan roda empat sulit melakukan hal sebaliknya karena terhalang bongkahan tadi.
Ditambah lagi, tumpukkan balokan beton median yang sudah terlepas dan sengaja di amankan itu masih dianggap membahayakan bagi pengendara.
“Sering melewati beberapa u turn di median itu dan memang sudah ada yang rusak,” tuturnya, Kamis (30/11).
“Itu pun harus hati-hati bila memutar balik karena ada tumpukan beton di u turn itu,” tambahnya.
Pengendara lain, Ariyanto, mengungkapkan, median u turn yang terletak di sepanjang jalan Trikora memang sudah lama rusak. Namun, belum juga diperbaiki.
Selaku pelintas, ia berharap, dapat segera diperbaiki karena sejumlah median u turn banyak rusak bahkan membahayakan pengendara yang lewat.
Meski ruas jalan Trikora terbilang mulus. Median yang rusak diharapkan bisa mendapat perbaikan. Terlebih, perlu penanganan supaya pengendara lain bisa melintas lebih aman dan tidak khawatir lagi.
“Iya sudah lama rusaknya bertahun-tahun dan belum diperbaiki. Semoga diperbaiki. bila memutar balik itu kita mesti hati-hati ada beberapa bongkahan dari u turn di mediannya,” ungkap Ariyanto.
Menanggapi itu, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Provinsi Kalsel, Azan Syariful Muaz, bakal melakukan identifikasi dan secepatnya melakukan perbaikan median jalan yang rusak dibeberapa titik.
“Hanya beberapa titik-titik yang rusak dan akan masuk dipemeliharaan rutin saja nanti,” bebernya.
Rehabilitasi ini, katanya, masih bisa dikondisikan melalui anggaran pemeliharaan. Menurut dia, alokasinya masih tersedia untuk perbaikan.
“Iya, Jalan Trikora itu masuk pemeliharaan dan sudah ada dianggarkan setiap tahunnya,” pungkasnya.
Reporter : Riswan Surya
Editor : Nasrullah
Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More
Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More
Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More
Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More
Headline9.com, BANJARBARU – Dugaan kasus asusila yang melibatkan dua orang pegawai Dinas PUPR Kota Banjarbaru,… Read More
Headline9.com, BANJARBARU - Dugaan tindakan asusila oleh oknum pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang… Read More
This website uses cookies.