Categories: Disporapar Kalsel

Dispora Kalsel Gelar Public Speaking Untuk Pemuda, Diharapkan Mampu Mendongkrak IPP

Headline9.com, BANJARMASIN – Dispora Kalsel gelar pelatihan public speaking ‘Development Communication Skill For Youth’, Banjarmasin, Kamis (10/10/2024).

Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini agar indeks pembangunan pemuda terus alami peningkatan. Termasuk bonus demografi, guna meningkatkan pembangunan manusia yang berdaya saing dan berkualitas.

Plt Kepala Dispora Kalsel Diauddin mengatakan saat ini kemampuan komunikasi bagi pemuda sangat penting dan harus dilatih.

Ini dibuktikan, jika 74 persen orang seluruh negara mengalami rasa takut untuk berbicara atau lebih dikenal glossophobia (Survei Chapman University). Terlebih, 25 persen cendrung memilih mati ketimbang melakukan komunikasi di depan umum. Maka, hal tersebut menjadi dasar digelar kegiatan ini.

Apalagi, ia menyinggung era digitalisasi seperti sekarang yang tentu komunikasinya semakin masif, tidak hanya dari sudut tulisan dan lisan alias aspek verbal saja. Pemuda pun harus pandai memanfaatkan teknologi tersebut sebagai wujud pembangunan manusia.

“Pemuda itu harus cerdas dalam mengorganisir bahan, pemilihan kata yang tepat, pengaturan suara, dan merespon pertanyaan dengan santun serta efektif. Ini menjadi bahan dalam kegiatan public speaking,” katanya.

Public speaking ini tentu positifnya, lanjut Diauddin, mampu mengasah kemampuan, terlatih berpikir kritis serta dapat menumbuhkan ide kreatif dan inovatif. “Kegiatan ini mereka diajarkan memahami beberapa materi di antaranya kultur, norma, dan nilai yang berlaku yang bisa mengembangkan intelektualitas mereka untuk berinteraksi secara sosial dengan baik,” tuturnya.

Sehingga tujuan dari kegiatan ini tercapai, langkah meningkatkan indeks pembangunan pemuda (IPP) pun dapat tercapai. Termasuk, skill pemuda dalam berkomunikasi didepan publik bisa secara efektif dan tepat mampu dikuasai.

“Kita harapkan melalui program pelatihan atau pengembangan skill public speakingnya mampu memberi dampak positif terhadap kemajuan dari tahun ke tahun,” tukasnya.

Reporter: Riswan Surya | Editor: Nashrullah

lintang

Share
Published by
lintang

Recent Posts

Musnahkan 301,26 Gram Narkotika Senilai Ratusan Juta, 6 Tersangka Diringkus Polres Banjar

Headline9.com, MARTAPURA - Satuan Reserse Narkoba (Sat Res Narkoba) Polres Banjar menyita barang bukti (barbuk)… Read More

9 jam ago

Kasus Judi Online Terbongkar, Polres Banjar Sebut Kali Pertamanya

Headline9.com, MARTAPURA - Polres Banjar melalui Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) membongkar kasus perjudian online… Read More

14 jam ago

Belanja Daerah Defisit Rp260 M, Perjadin DPRD Banjar Dipangkas Jadi 2 Kali Sebulan

Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More

1 hari ago

Tak Ingin Dijuluki ‘Serambi Pohon’, Komisi III DPRD Kawal Usulan Skylift Truck Dari DPRKPLH Kabupaten Banjar Senilai Rp4 M

Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More

1 hari ago

Perdana, KPU Kabupaten Banjar Distribusikan Logistik Pilkada di Empat Kecamatan

Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More

2 hari ago

Polda Kalsel Kembali Bongkar Jaringan Fredy, Barbuk Narkotika Senilai Rp133 M Dimusnahkan

Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.