Home Rantau Sejumlah Jabatan di Pemkab Tapin Masih Diisi Plt, Pengisian Tunggu Bupati Terpilih

Sejumlah Jabatan di Pemkab Tapin Masih Diisi Plt, Pengisian Tunggu Bupati Terpilih

Headline9.com, RANTAU – Beberapa jabatan kepala dinas di Pemerintah Kabupaten Tapin hingga awal Februari 2025 masih dijabat oleh Pelaksana Tugas (Plt) karena pejabat sebelumnya telah pensiun, dan pengisian definitif menunggu arahan dari Bupati terpilih.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tapin, Sufiansyah, menyampaikan pada Senin (3/2/2025) bahwa pengisian jabatan melalui mekanisme lelang terbuka akan dilakukan setelah pelantikan Bupati terpilih. Jabatan yang saat ini masih dijabat Plt antara lain di Dinas Sosial, DPPKB, DPPPA, Satpol PP dan Damkar, Disputarsip, serta BPBD Tapin.

Ia menjelaskan bahwa meskipun Bupati terpilih tidak wajib menunggu enam bulan untuk melakukan pelantikan pejabat, proses pengisian jabatan tetap harus mengikuti ketentuan kepegawaian yang berlaku.

“Setiap jabatan harus melalui tahapan seleksi terbuka, pengumuman, uji kompetensi, dan penilaian rekam jejak,” kata Sufiansyah.

Pengisian jabatan ini dinilai penting agar kinerja pemerintahan daerah berjalan optimal. Termasuk pengisian posisi di tingkat administrator, kepala bidang, dan camat.

Pemerintah Kabupaten Tapin berkomitmen menyiapkan proses pengisian jabatan dengan baik agar seluruh perangkat daerah dapat berfungsi maksimal dalam mendukung program pembangunan.

Exit mobile version