Usai Diamankan Polda Kalsel, Penyusup Aksi Demo Omnibus Law Diberikan Konseling

HEADLINE9.COM, BANJARMASIN – Usai diamankan oleh Polda Kalsel dan Polresta Banjarmasin, ketujuh (7) pemuda mabuk berusia 17 sampai dengan 23 tahun diberikan konseling, arahan dan bimbingan.

Konseling diberikan oleh Polda Kalsel dengan menghadirkan Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Provinsi Kalsel, Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Perempuan dan Anak (UPTD PPA) serta Dinas Sosial Provinsi Kalsel.

Ketujuh pemuda yang diamankan ini merupakan demonstran yang masuk menyusup aksi demo mahasiswa di depan Kantor DPRD Provinsi Kalsel, Selasa (20/10) siang.

Kapolda Kalsel Irjen Pol. Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. menilai keterlibatan anak-anak dan pelajar di demonstrasi mahasiswa penolakan Undang-undang Omnibus Law Cipta Kerja pada hari ini Selasa (20/10) melanggar Undang-Undang (UU) Perlindungan Anak.

Sesuai dengan UU Perlindungan Anak, “Tidak menyalahgunakan anak-anak dalam kegiatan politik. Termasuk juga tidak melibatkan anak dalam kegiatan yang berpotensi rusuh dan tidak melibatkan anak dalam kegiatan yang mengandung unsur kekerasan. Karena jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, maka anak-anak sangat rentan menjadi korban,” ujar Kapolda Kalsel.

Lanjut, Kapolda Kalsel meminta semua pihak ikut mencegah anak-anak terlibat dalam kegiatan ini. Menyampaikan aspirasi dimuka umum dibolehkan dalam Undang-undang namun ada syarat-syarat yang juga harus dipenuhi salah satunya anak-anak harus dilindungi sebagai penerus generasi di masa depan.

Kapolda Kalsel mengimbau kepada LPA Kalsel, UPTD PPA serta Dinas Sosial Kalsel untuk memberikan konseling, arahan dan bimbingan kepada anak – anak yang diamankan tersebut agar fokus ke masa depan sebab tugas anak adalah belajar untuk masa depan. (HL9/Ptr)

aprilia

Recent Posts

Jabatan Kades Resmi 8 Tahun, Dinas PMD Kalsel Belum Tahu Isi Salinan revisi UU Desa

Headline9.com, BANJARBARU - Pasca disahkannya revisi Undang-Undang (UU) Nomor 6 Tahun 2014 pada 28 Maret… Read More

13 jam ago

Pemkab Balangan Gelar Rapat Persiapan Harjad ke-21

Headline9.com, BALANGAN - Untuk menyambut Hari Jadi Ke-21, Pemerintah Kabupaten Balangan melalui Bagian Tata Pemerintahan… Read More

19 jam ago

Pesta Laut Digelar Upaya Pelestarian Budaya

Headline9.com, BATULICIN - Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), kembali menggelar acara pesta Adat Mappanreritasi'e atau… Read More

19 jam ago

Pj Bupati Kapuas Menyerahkan Ribuan SK Pengangkatan PPPK

Headline9.com, Kuala Kapuas - Pejabat (Pj) Bupati Kapuas, Erlin Hardi menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan… Read More

19 jam ago

Ini Nama 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemkab Kapuas yang Dilantik

Headline9.com, Kuala Kapuas - Pemkab Kapuas menggelar acara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat pimpinan tinggi… Read More

19 jam ago

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi Lantik 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Headline9.com, Kuala Kapuas - Pejabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi secara resmi melantik 12 orang… Read More

19 jam ago

This website uses cookies.