Categories: Uncategorized

Bupati HST Lakukan Peletakan Batu Pertama, Pembangunan Gedung Perpusda Resmi Dimulai

Headline9.com, BARABAI – Pembangunan Gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) dimulai.

Bupati HST, H Aulia Oktafiandi, menjadi orang pertama yang melakukan peletakan batu pembangunan secara simbolis, Rabu (5/6/2024).

Orang nomor satu di Bumi Murakata ini mengatakan pembangunan Perpusda ini akan menjadi tempat yang layak dan nyaman dimana bisa menjadi tempat meningkatkan literasi warga.

“Lebih dari itu kehadiran Perpusda ini akan jadi tempat yang menyenangkan untuk belajar sepanjang hayat,” jelasnya.

Aulia selaku kepala daerah di Kabupaten HST pun berharap pembangunan Perpusda tersebut bisa selesai tepat pada waktunya.

Kepala Dinas Perpustakaan Daerah (Perpusda) HST, Ahmad Fathoni melaporkan bahwa gedung Perpustakaan yang dibangun ini berlantai tiga masuk dalam proyek strategias dengan nomor kontrak 041.1/26/DISPUS/2024.

“Nilai kontrak pembangunan Perpustakaan ini sebesar Rp. 9.823.093.000, dengan masa pelaksanaan 240 hari ditambah masa pemeliharaan 180 hari kelender,” jelas dia.

Fathoni mengatakan bahwa untuk sumber sana pengerjaan ini dibagi dua yakni pembongkaran bangunan eks gedung olahraga menggunakan DAU-APBD dengan nilainilai pengerjaan sebesar Rp384.455.000.

“Sedangkan yang kedua adalah pembangunan gedung Perpustakaan yang bersumber dari DAK, dengan nilai pengerjaan sebesar Rp9.823.093.000,” pungkasnya.

Reporter : Ahmad Farisal
Editor : Nashrullah

lintang

Recent Posts

PHI Ke-96. Bupati Zairullah Serahkan Buket Bunga Pada 3  Perempuan Inspiratif

Headline9.com BATULICIN - Peringatan Hari Ibu (PHI)  ke-96.  Bupati Tanah Bumbu (Tanbu) dr. HM. Zairullah… Read More

4 jam ago

Disdik Tanbu Dan Telkomsel MOU  Digitalisasi Layanan Pendidikan

Headline9.com, BATULICIN - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) bersama Telkomsel menjalin  kerjasama digitalisasi… Read More

4 jam ago

Ambo Sakka Lepas Kontingen Ikuti KKBWKT ke-XXXV Se-Kalimantan Selatan

Heaadline9.com, BATULICIN - Pelantikan Pengurus Karang Taruna Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) Tahun 2024-2029, di Pendopo… Read More

3 hari ago

Satgas Pangan Beraksi Pantau Ketersediaan Bapok Di Tanbu

Headline9.com, BATULICIN - Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru), Satgas Pangan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu)… Read More

3 hari ago

Anggota DPRD Kabupaten Banjar Beramai-ramai Ikuti Bimtek, Rapat Paripurna Batal Digelar

Headline9.com, MARTAPURA - Agenda Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Banjar yang dijadwalkan, Rabu (11/12/2024) siang, sekitar… Read More

4 hari ago

Bantah Soal Pemberitaan Dugaan Perjadin Fiktif ke Kalteng, Irwan Bora: Itu Hoax

Headline9.com, MARTAPURA - Kisruh soal dugaan perjalanan dinas (perjadin) fiktif ke Kalimantan Tengah (Kalteng) yang… Read More

4 hari ago

This website uses cookies.