Categories: Barabai

Akselerasi Birokrasi Layanan ke Masyarakat Lewat Digitalisasi, Pjs Bupati HST: Wujudkan Profesionalitas

Headline9.com, BARABAI – Gelaran asistensi penginputan Anjab & ABK pada aplikasi Simona serta penyusunan dokumen evaluasi jabatan Pemkab HST Tahun 2024 resmi dibuka Pjs Bupati HST H Faried Fakhmansyah, di Hotel Akmani Jakarta, Jumat (4/10/2024).

Menurut Faried, birokrasi diciptakan untuk pelayanan masyarakat, dengan naiknya SAKIP kemarin menjadi BB maka harus berkorelasi dengan kesejahteraan masyarakat. “SAKIP adalah pengintegrasian antara sistem perencanaan, penganggaran kinerja dan sistem keuangan, jadi setiap uang yang keluar ada manfaatnya,”ungkapnya.

Diungkapkannya, birokrasi ASN ujung dari analisis jabatan, analisis beban kerja dan evaluasi jabatan. Ini untuk mengetahui efektivitas kerja sebagai bentuk pencapaian tujuan menuju pelayanan publik yang baik.

“Dalam kesempatan ini mari kita tingkatkan kapasitas SDM kita, karena kunci sukses untuk mencapai visi HST yaitu SDM yang berkualitas dengan bisa belajar dengan cara Bimtek ataupun pertemuan-pertemuan seperti saat ini,” ajaknya

Dia berharap seluruh perangkat daerah agar menggunakan kemampuan dan kewenangannya sesuai dengan birokrasi yang tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 40 Tahun 2011.

“Sehingga terciptanya pemerintahan kelas dunia yang profesional, efektif, dan efesien sebagai bentuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” tuturnya.

Kabag Organisasi SetdaKab HST M Rusdiyanto mengatakan tujuan dari kegiatan ini untuk memverifikasi apakah penginputan pada aplikasi simona 2024 masih ada yang kurang. “Dan menjadi langkah awal untuk penginputan aplikasi simona pada tahun 2025,” katanya.

Kegiatan ini terdiri dari seluruh pejabat atau petugas yang menangani aplikasi Anjab dan ABK Simona pada Perangkat Daerah HST. Turut menjadi narasumber Pjs Bupati HST H Faried Fakhmansyah, Bagian Kelembagaan dan Analisa Jabatan Biro Organisasi dan Tata Laksana Sekretariat Jenderal Kemendagri, Kandi Istriningsih, Enggaria Ratna Dewi Kartika, dan Titi Rohmah.

Reporter: Ahmad Farisal | Editor: Nashrullah

lintang

Recent Posts

Lima Fraksi Sampaikan Pandangannya Terkait Raperda Pembentukan Dan Susunan Perangkat Daerah

Headline9.com,  BATULICIN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) menggelar Rapat Paripurna… Read More

3 hari ago

Balangan Perkuat Infrastruktur Demi Ketahanan Pangan yang Berkelanjutan

Headline9.com, PARINGIN - Ketahanan pangan menjadi perhatian serius di seluruh dunia, terutama pasca pandemi COVID-19… Read More

4 hari ago

Terpencil dan Memesona, Air Terjun Sidando Berpotensi Jadi Destinasi Wisata Unggulan di Balangan

Headline9.com, PARINGIN - Air Terjun Sidando di Desa Puyun, Kecamatan Halong, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan,… Read More

4 hari ago

Operasi Zebra Intan 2024 Digelar Dua Pekan, Ada Tujuh Pelanggaran Prioritas Yang Ditindak

Headline9.com, MARTAPURA - Polres Banjar menyebut ada tujuh pelanggaran prioritas yang akan dikenakan kepada pengendara… Read More

4 hari ago

Pemkot Banjarbaru Siapkan Asrama Mahasiswi di Malang

Headline9.com, MALANG – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Banjarbaru, Bunda Nunung, melakukan kunjungan ke Kota… Read More

4 hari ago

Pjs Wali Kota Nurliani Kunjungan Inspeksi di RSD Idaman, Sampaikan Apresiasi hingga Dorong Peningkatan Pelayanan Masyarakat

Headline9.com, BANJARBARU - Pjs Wali Kota Banjarbaru, Dra. Hj. Nurliani, M.A.P, memberikan apresiasi kepada Rumah… Read More

4 hari ago

This website uses cookies.