Headline9.com, MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten Banjar menggelar apel kerja gabungan di halaman Kantor Bupati Banjar, Martapura, Senin (2/12/2024) pagi. Apel yang dipimpin Sekretaris Daerah Banjar HM Hilman ini diikuti para asisten, staf ahli, kepala SKPD, serta sejumlah ASN dan PTT lingkup Pemkab Banjar.
Dalam amanat yang disampaikan atas nama Bupati Banjar H Saidi Mansyur, Sekda Hilman menekankan sejumlah hal penting menjelang akhir tahun 2024. Fokus utama meliputi peningkatan kedisiplinan, percepatan penyelesaian program kerja tahun anggaran 2024, kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana, serta persiapan pelaksanaan APBD 2025 secara tertib dan tepat sasaran.
“Seluruh perangkat daerah harus memastikan program dan kegiatan selesai sesuai target, tanpa mengabaikan kualitas. Administrasi juga perlu ditata dengan baik agar memudahkan pertanggungjawaban,” ujar Hilman. Ia juga meminta penyusunan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) berpedoman pada pohon kinerja agar transparan dan sesuai standar.
Hilman menambahkan, pentingnya menjaga semangat gotong royong dan kebersamaan, terutama setelah penyelenggaraan pilkada. “Tinggalkan perbedaan, fokus pada pembangunan Kabupaten Banjar untuk masa depan yang lebih baik,” ujarnya.
Di tengah potensi bencana seperti banjir, angin puting beliung, dan tanah longsor, Hilman mengingatkan agar seluruh jajaran tetap waspada dan sigap menghadapi berbagai kemungkinan.
“Momen apel pagi ini harus menjadi motivasi untuk bekerja lebih baik, cermat, dan ikhlas, sehingga setiap langkah kita menjadi manfaat besar bagi masyarakat Kabupaten Banjar,” tutupnya.
Heaadline9.com, BATULICIN - Pelantikan Pengurus Karang Taruna Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) Tahun 2024-2029, di Pendopo… Read More
Headline9.com, BATULICIN - Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru), Satgas Pangan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu)… Read More
Headline9.com, MARTAPURA - Agenda Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Banjar yang dijadwalkan, Rabu (11/12/2024) siang, sekitar… Read More
Headline9.com, MARTAPURA - Kisruh soal dugaan perjalanan dinas (perjadin) fiktif ke Kalimantan Tengah (Kalteng) yang… Read More
headline9.com, MARTAPURA - Senin, 18 November 2024, Kabupaten Banjar menerima penghargaan Perlindungan Konsumen 2024 dari… Read More
headline9.com, MARTAPURA - Pada September 2024, Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan Wahana Tata Nugraha… Read More
This website uses cookies.