Sabtu, April 26, 2025
BerandaHukum dan PeristiwaMapala Uniska Salurkan Ratusan Bingkisan untuk Anak-Anak Korban Banjir di Kalsel

Mapala Uniska Salurkan Ratusan Bingkisan untuk Anak-Anak Korban Banjir di Kalsel

Headline9.com, BANJARMASIN – Mahasiswa Pencinta Alam Universitas Islam Kalimantan (Mapala Uniska) menyalurkan ratusan bingkisan makanan ringan kepada anak-anak di wilayah terdampak banjir di Kalimantan Selatan, Selasa (4/2/2025).

Bingkisan tersebut dibagikan di dua lokasi, yakni kawasan Jejangkit, Kabupaten Barito Kuala (Batola), dan Sungai Tabuk Keramat, Kabupaten Banjar. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak yang terdampak banjir yang melanda wilayah tersebut selama lebih dari satu bulan terakhir.

BACA JUGA :  Bangunan Alfamart Gambut Ambruk, Diduga Banyak Orang Tertimpa Puing Bangunan

Ketua Umum Mapala Uniska, Melgi Pahreza, mengatakan aksi ini merupakan bagian dari kegiatan bakti sosial sekaligus pelatihan pemantapan anggota muda. “Kami ingin hadir bukan hanya sebagai organisasi pecinta alam, tetapi juga sebagai agen perubahan sosial yang peduli terhadap lingkungan dan masyarakat,” ujarnya.

Selain membagikan bingkisan, Mapala Uniska juga mengadakan sosialisasi kepada anak-anak dan warga mengenai pentingnya menjaga lingkungan dan kesehatan di tengah kondisi banjir.

BACA JUGA :  Kades Sungai Alat, Terduga Kasus Pungli dan Dana Desa Yang Kabur Selama 22 Hari Akhirnya Diringkus Lagi

Melgi berharap kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap sesama, terutama saat terjadi bencana alam. “Semoga aksi kami ini bisa menjadi role model dan memacu yang lain juga melakukan kegiatan serupa,” pungkasnya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular