Rabu, Maret 19, 2025
BerandaPTAM Intan Banjar20 Pelanggan PTAM Intan Banjar Terima Pembayaran Rekening Air Gratis Februari 2025

20 Pelanggan PTAM Intan Banjar Terima Pembayaran Rekening Air Gratis Februari 2025

headline9.com, MARTAPURA– PTAM Intan Banjar mengumumkan 20 pelanggan yang mendapatkan pembayaran rekening air gratis untuk bulan Februari 2025. Program ini merupakan bentuk apresiasi bagi pelanggan yang membayar tagihan tepat waktu.

Pelanggan yang berkesempatan menerima reward ini adalah mereka yang membayar tagihan air sebelum tanggal 10 setiap bulan. Nama-nama pelanggan terpilih akan diumumkan pada periode berikutnya.

BACA JUGA :  Perbaikan Pipa BPAM Banjarbakula Rampung, PTAM Intan Banjar Sudah Bisa Alirkan Air Bersih Ke Pelanggan Secara Normal

Pembayaran tagihan air kini dapat dilakukan melalui berbagai kanal, baik secara offline maupun online. Selain membayar langsung di Kantor Pusat PTAM Intan Banjar di Jalan Pangeran Hidayatullah, pelanggan juga bisa menggunakan layanan Mobil Layanan Keliling yang beroperasi Senin hingga Jumat. Pembayaran daring tersedia melalui e-commerce seperti Tokopedia dan Bukalapak.

BACA JUGA :  Gelar Isra Mi'raj dan Haul Guru Sekumpul, Dirut PTAM Intan Banjar: Eratkan Ukhuwah Islamiyah

Selain program reward bulanan, PTAM Intan Banjar juga menyediakan reward tahunan dengan hadiah utama berupa mesin cuci bagi pelanggan yang memenuhi ketentuan program apresiasi tersebut.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular