Dishut Kalsel

Aksi Rutin Basmi Corona Semakin Gencar

HEADLINE9.COM,TANJUNG – Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor mengajak semua pihak untuk bersama – sama bergerak memerangi Covid-19. Wabah ini juga mengkhawatirkan masyarakat Kabupaten Tabalong. Sehingga tim KPH Tabalong secara rutin terus melaksanakan penyemprotan disinfektan nabati.

Penyemprotan dilaksanakan di RSUD H Baddarudin Kasim dan Kompleks Masjid Muhajirin, Mabuun, pada Senin (20/4).

Fasilitas umum yang disterilkan untuk areal RSUD adalah tempat parkir, ruang tunggu poli, ruang manajemen rumah sakit dan mobil ambulans. Pada areal kompleks Masjid Muhajirin, hampir setiap sudutnya basah disterilkan dengan larutan disinfektan acap cair.

“Penyemprotan disinfektan nabati dilakukan merata pada kiri-kanan jalan, sampai ke gagang pintu,” ujar Zainal Abidin, Kasi Perlindungan Hutan KPH Tabalong.

Dengan menghabiskan disinfektan nabati sebanyak 20 liter untuk disemprotkan, tim KPH Tabalong juga menyerahkan 25 liter bantuan asap cair dari cangkang sawit kepada RSUD H Baddarudin Kasim.

“Seperti yang diarahkan Kepala Dinas Kehutanan Kalsel, Hanif Faisal Nurofiq, pemberian bantuan asap cair ini diberikan gratis untuk seluruh lapisan masyarakat sebagai bahan membuat larutan disinfektan nabati yang aman bagi lingkungan,” tambahnya.

Diharapkan, aksi ini dapat membantu meringankan kekhawatiran masyarakat akan bahayanya Covid-19, serta dapat menyadarkan warga untuk semakin menjaga pola hidup bersih sehat dan menerapkan sosial distancing dalam aktivitas sehari-hari.(*)

aprilia

Recent Posts

Kasus Judi Online Terbongkar, Polres Banjar Sebut Kali Pertamanya

Headline9.com, MARTAPURA - Polres Banjar melalui Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) membongkar kasus perjudian online… Read More

4 jam ago

Belanja Daerah Defisit Rp260 M, Perjadin DPRD Banjar Dipangkas Jadi 2 Kali Sebulan

Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More

15 jam ago

Tak Ingin Dijuluki ‘Serambi Pohon’, Komisi III DPRD Kawal Usulan Skylift Truck Dari DPRKPLH Kabupaten Banjar Senilai Rp4 M

Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More

18 jam ago

Perdana, KPU Kabupaten Banjar Distribusikan Logistik Pilkada di Empat Kecamatan

Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More

2 hari ago

Polda Kalsel Kembali Bongkar Jaringan Fredy, Barbuk Narkotika Senilai Rp133 M Dimusnahkan

Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More

2 hari ago

Terkait Dugaan Asusila di Dinas PUPR Banjarbaru, Ketua DPRD Sebut Sangat Memalukan

Headline9.com, BANJARBARU – Dugaan kasus asusila yang melibatkan dua orang pegawai Dinas PUPR Kota Banjarbaru,… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.