Tanah Bumbu

KPID Kalimantan Selatan Berikan Penghargaan P3SPS ke Jhonlin Radio

headline9.com, TANAH BUMBU – KPID (Komisi Penyiaran Indonesia Daerah) Kalimantan Selatan berikan penghargaan P3SPS (Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran) ke PT. JMK (Jhonlin Media Komunika) atau Jhonlin Radio 88.2FM.

Penghargaan diberikan oleh Komisioner KPID Kalsel Koordinator Bidang Kelembagaan, Drs. Guperhan Sahyar Gani S.Pd bersama Dr H Ahmad Syaufi, S.H., M.H Wakil Ketua KPID Kalsel kepada pimpinan Jhonlin Radio 88.2FM yang telah melaksanakan penyiaran sesuai dengan P3SPS di studio Jhonlin Radio.

Komisioner KPID Kalsel Koordinator Bidang Kelembagaan menjelaskan, Kunjungannya ke Jhonlin Radio dalam rangka memberikan apresiasi kepada PT JMK, sekaligus menyampaikan piagam penghargaan atas pengabdian atau kiprah serta dedikasi teman-teman di Jhonlin Radio sebagai lembaga penyiaran radio swasta yang sudah memenuhi P3PS yang sudah ditetapkan Komisi Penyiaran Indonesia.

“Penghargaan ini kami berikan karena Jhonlin Radio sudah mampu menempatkan posisinya sebagai lembaga penyiaran yang mendidik, edukaiif, berbudaya, beretika dan bermartabat serta bermanfaat bagi pembangunan masyarakat khususnya di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu,” ujar Guperhan Sahyar Gani.

Guperan berharap, kedepan pengabdian ini terus ditingkatkan. Kami dari KPID Kalsel menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang sebesar besarnya atas kiprah Jhonlin Radio dalam dunia penyiaran di Kalimantan Selatan.

Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua KPID Kalsel, H Ahmad Syaufi, menurutnya Jhonlin radio mendapatkan penghargaan karena dalam materi program siaran telah memenuhi P3SPS.

“Kami berharap dengan adanya penghargaan ini tetap menjaga program siaran yang sehat dan berkualitas,” ucap H Ahmad Saufi.

Pimpinan Jhonlin Radio Richie Petroza, menyambut dengan baik apresiasi yang diberikan KPID Kalsel, atas penghargaan dalam melaksanakan penyiaran sesuai dengan P3SPS.

“Kedepan kami akan terus meningkatkan program-program Jhonlin Radio agar mampu mengedukasi serta memberikan hiburan bagi masyarakat,” demikin Richie. (***)

lintang

Recent Posts

Bareskrim Polri Kembali Sita Aset Judol Jaringan China Senilai Rp13,8 M, Totalnya Sudah Hampir Rp84 M

Headline9.com, JAKARTA - Bareskrim Polri menyita kembali aset hasil ungkap kasus perjudian online senilai Rp13,8… Read More

16 jam ago

Ratusan Warga Sidodadi II Dukung Erna Lisa Halaby dan Wartono di Pilkada Banjarbaru

Headline9.com, BANJARBARU - Ratusan warga Sidodadi II, Kelurahan Loktabat Selatan, Banjarbaru, mendeklarasikan dukungan mereka untuk… Read More

2 hari ago

Diduga Penyedia Cantol Listrik KPU Banjar, Dinsos P3AP2KB: Mereka Siap Ganti Rugi

Headline9.com, MARTAPURA - Sinyalir gunakan listrik tanpa izin, CV Putera Ganesya selaku penyedia siap bertanggungjawab… Read More

2 hari ago

Miftahul Jannah Wakili Kalsel di Ajang Pemilihan Miss Hijab

Headline9.com,  BATULICIN - Miftahul Jannah (19) warga Tanah Bumbu finalis Miss Hijab Kalsel, yang akan… Read More

2 hari ago

Jaga Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024, BKPSDM Kabupaten Banjar: ‘Belum Ada Temuan Pelanggaran’

Headline9.com, MARTAPURA - Sosialisasi Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar di… Read More

3 hari ago

Tekan Kekerasan dan Beri Jaminan Perlindungan, BRIDA Kalsel Gelar Seminar Akhir

Headline9.com, BANJARBARU - Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Kalsel gelar seminar akhir kajian… Read More

3 hari ago

This website uses cookies.