headline9.com, BANJARBARU – 5 pendulang Intan bernasib naas, pasalnya saat bekerja mereka tertimbun tanah longsor. musibah terjadi di pendulangan Jambu, Cempaka, Kamis (1/7) sekitar pukul 14.00 Wita.
Lima pendulang tersebut tertimpa longsoran tebing di sekitar lubang tempat mendulang. Tebing setinggi 4 meter tersebut langsung mengubur mereka yang berada di bawah.
Untungnya, dari 5 pendulang, 4 orang berhasil menyelamatkan diri, dan 1 orang tewas di tempat kejadian.
keempat korban yang selamat Ahmad Saukani (37), Supian Hadi (37), Muhammad (60) dan Fauzi (30) warga Cempaka.
Korban yang meninggal dunia Samlani (40) warga Basung II, Sungai Tiung, Cempaka, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Sementara itu saat dikonfirmasi, Kapolres Banjarbaru, AKBP Doni Hadi, melalui Kasubag Humas, AKP Tajudin Noor membenarkan adanya kejadian tersebut.
Lanjutnya, dari keterangan saksi, korban mencangkul disekitar lubang tambang. Kemudian tebing ketinggian sekitar 4 meter longsor dan menimpa ke 5 pendulang.
“Samlani tidak dapat meloloskan diri, sedangkan empat penambang lainnya berhasil keluar dari timbunan longsor,” ujarnya.
Selanjutnya, empat penambang yang selamat, sempat mencoba untuk menyelamatkan Samlani yang tertimbun tanah longsor. Namun saat di temukan, korban sudah meninggal dunia. (lin)