Categories: BanjarFeatured

Boleh Salat Idul Adha, Asal Mematuhi Protokol Kesehatan

headline9.com, MARTAPURA,- Bupati Banjar Saidi Mansyur mengizinkan pelaksanaan salat Idul Adha. Namun pelaksanaanya tetap melaksanakan dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19, Senin (19/7/2021).

Hal tersebut sampaikan Saidi Mansyur, usai memimpin rapat koordinasi bersama SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar. Dikatakannya, tahun ini  Idul Adha Ke-2 yang dilaksanakan dalam masa pandemi covid-19.

Pemerintah Kabupaten Banjar tidak lelah  mensosialisasikan protokol kesehatan 5M  yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta membatasi mobilisasi dan interaksi.

Bupati Banjar  meminta stakeholder terkait untuk terus monitoring protokol kesehatan, termasuk pada pelaksanaan salat Idul Adha nanti.

“Kita sudah sampaikan ke rekan-rekan Satgas Covid-19, pelaksanaan ibadah pada Hari Raya Idul Adha tetap dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan,” jelasnya.

Pemkab Banjar lanjut dia, menginformasikan melalui Dinas Kominfo dan seluruh stakeholder untuk menyampaikan penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat yang besok melaksanakan ibadah salat Ied.

”Banyaknya masjid menggelar salat Ied, diharapkan tak terjadi penumpukan jamaah,” harapnya.

Saidi mengimbau masyarakat terus memperketat diri memperhatikan dengan protokol kesehatan sebagai ikhtiar. Selain itu juga diminta  menyemarakkan membaca Al-Qur’an agar lebih mendekatkan diri dengan Ilahi.

Semarak kegiatan keagamaan akan dimulai dari SKPD sebagai percontohan.  Selain itu juga Pemkab Banjar melaksanakan persiapan ibadah kurban sebanyak 6 ekor sapi yang akan dilaksanakan pada H+1 Idul Adha.

lintang

Recent Posts

Pemkab Tanbu Peringati Hari Bela Negara Ke-76

Headline9.com, BATULICIN - Jajaran Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melalui Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik… Read More

6 jam ago

Musyawarah Daerah Ke-II PWRI Tanbu, Begini Agendanya

Headline9.com, BATULICIN - Musyawarah Daerah (MUSDA) Ke-II Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Tanah Bumbu… Read More

6 jam ago

Modernisasi Peningkatan Kesiapsiagaan Bencana, BRIDA Kalsel Ekspos Kajian Akhir

Headline9.com, BANJARBARU - Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Kalsel gelar kajian akhir penelitian… Read More

3 hari ago

Meriahkan HUT HST ke-65, Samsat Barabai Buka Layanan Pembayaran Pajak Kendaraan di Barabai Expo 2024

Headline9.com, BARABAI - Unit Pelayanan Pendapatan Daerah (UPPD) Samsat Barabai ikut serta memeriahkan Barabai Expo… Read More

3 hari ago

Bapenda Tanbu Umumkan Pemenang Undian Pajak Secara Online

Headline9.com,  BATULICIN - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), melakukan pengundian secara online… Read More

3 hari ago

Kadis Kominfo SP Harapkan Perbaikan Data SKPD Menuju Kebutuhan Data Pembangunan Nasional

Headline9.com,  BATULICIN - Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfosp) Kabupaten Tanah Bumbu… Read More

3 hari ago

This website uses cookies.