Categories: Kapuas

Doa Bersama Lintas Agama HUT Bhayangkara ke-76 di Mapolres Kapuas

Headline9.com, KUALA KAPUAS – Wakil Bupati Kapuas Drs. HM Nafiah Ibnor yang juga Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kapuas didampingi Sekretaris MUI Kapuas Dr. H Junaidi yang Juga Kadis Kominfo Kapuas menghadiri kegiatan doa bersama lintas agama dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 melalui zoom metting dipimpin oleh Kapolri.

Acara digelar di aula Mapolres Kapuas, Jumat (1/7/2022) malam, dihadiri Forkopimda Kapuas, FKUB, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Dalam kegiatan doa bersama tersebut dipimpin oleh Dr. H Junaidi dari Agama Islam bersama Agama Kristen, Hindu, Budha.

Kegiatan memperingati Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022 ini dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia dari tingkat Polres sampai Mabes Polri.

Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo, menyapa para tokoh lintas agama dan seluruh tamu undangan, TNI dan Polri dan para tokoh masyarakat yang hadir baik secara langsung maupun secara virtual di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota se Indonesia.

Kegiatan ini, kata Kapolri, adalah untuk menjalin keharmonisan antar pemeluk agama, keberagaman ini adalah anugerah dan sebuah kekuatan untuk bersatu, dengan dukungan dan doa dari segenap elemen bangsa.

“Saya yakin Kepolisian Negara Republik Indonesia akan menjadi insan Polri yang didambakan masyarakat, Polri yang presisi,” tukasnya.

Sementara Kepala Dinas Kominfo Kapuas Dr. H Junaidi, SKM yang juga Sekretaris MUI Kapuas mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kapuas akan mendukung program Presisi yang dicanangkan oleh Bapak Kapolri. Dimana program ini manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Kapuas.

Selain itu, Kadis Kominfo Dr. H Junaidi mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-76, semoga Polri semakin dicintai masyarakat dan dapat mengayomi masyarakat khususnya Masyarakat Kabupaten Kapuas.
(Ed)

Recent Posts

Kepemimpinan Perempuan, UAS : Kontekstual, Bukan Larangan Mutlak

Headline9.com, BANJARBARU – Dalam acara Tablig Akbar yang digelar oleh Yayasan Abdul Azis Halaby, Ustaz… Read More

14 jam ago

Kukuhkan 845 Satlinmas, Bupati HST: Mereka Jadi Garda Terdepan Menjaga Keamanan

Headline9.com, BARABAI- Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Aulia Oktafiandi mengukuhkan 845 anggota Satuan Perlindungan… Read More

22 jam ago

Nature Exhibition Banua Botanical Resmi Diluncurkan, Diharapkan Jadi Wahana Edukasi Baru

Headline9.com, BANJARBARU - Kebun Raya Banua (KRB) luncurkan Nature Exhibition Banua Botanical Garden, di kawasan… Read More

22 jam ago

Pembagian Seragam Linmas di Paramasan dan Aluhaluh Kurang dan Tak Sesuai Perencanaan

Headline9.com, MARTAPURA - Seragam yang dibagikan untuk anggota Satuan Pelindung Masyarakat (Satlinmas) di Kecamatan Paramasan… Read More

22 jam ago

Pemkab Banjar Gelar Bimtek Perencanaan Anggaran dan Keuangan Berbasis Aplikasi

Headline9.com, BANJARBARU - Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKAD)… Read More

2 hari ago

Dua Layar Lebar Dipasang di Tablig Akbar Ustaz Abdul Somad di Banjarbaru

Headline9.com, BANJARBARU – Persiapan Tablig Akbar bersama Ustaz Abdul Somad (UAS) di Banjarbaru semakin matang,… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.