Sabtu, April 12, 2025
BerandaBalanganBupati Balangan Ikuti Vidcon Kemendagri Terkait Pengendalian Inflasi

Bupati Balangan Ikuti Vidcon Kemendagri Terkait Pengendalian Inflasi

Headline9.com, PARINGIN – Bupati Balangan, Abdul Hadi didampingi Unsur Forkopimda, Kepala SKPD, ikuti video conference dengan Bapak Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Menteri Keuangan Republik Indonesia, Panglima TNI, KAPOLRI dan Kepala BPKP RI bersama gubernur, bupati dan walikota se Indonesia tentang rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah di Indonesia. Di aula Benteng Tundakan, Kantor Bupati Balangan, Senin (5/9/2022).

Bupati Balangan, Abdul Hadi mengatakan bersama-sama dengan Forkopimda Kabupaten Balangan mendapatkan arahan dari Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan, Kapolri, Jaksa Agung, terkait penanganan pengendalian inflasi daerah terkait dan kenaikan BBM.

BACA JUGA :  Sambut Antusias UMKM, Bupati Balangan Resmi Membuka Pasar Ramadan 1446 H

“Tadi berdasarkan arahan yang kita terima dari Kementerian Dalam Negeri, itu akan ditindaklanjuti dengan rapat-rapat Forkopimda Kabupaten Balangan.” Ucapnya.

Daerah diminta oleh Kementerian supaya pro aktif dalam rangka menyikapi inflasi yang terjadi di kabupaten masing-masing.

Besok rencananya pemerintah daerah akan rapat dengan Tim Pengendali Inflasi Daerah dan Satgas Ketahanan Pangan Kabupaten Balangan, sekitar jam 10 pagi kemudian jam 2 siang, itu akan ditindaklanjuti dengan rapat dengan Forkopimda. Temanya tetap sama yaitu apa yang diambil pemerintah daerah dalam rangka menyikapi terjadinya inflasi yang kita hadapi saat ini.” Ujar Abdul Hadi.

BACA JUGA :  Persiapan Menuju SSGI, Pemkab Balangan Adakan Rapat Koordinasi

Rapat lanjutan membahas langkah-langkah yang diambil pemerintah daerah, apa yang harus dilakukan. Rencana aksi apa saja, sehingga inflasi didaerah bisa dikendalikan.

Berdasarkan arahan, ada penggunaan dana desa, ada penggunaan refocusing 2% dari dana alokasi umum yang ditransfer kementerian keuangan juga dana Belanja Tidak Terduga (BTT) yang bisa digunakan.

Langkah yang diambil bisa berupa bantuan sosial, kemudian menciptakan peluang kerja, kemudian membuat kegiatan yang swakelola, kemudian yang padat karya yang semuanya diharapkanbisa berdampak untuk pengendalian inflasi.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular