Categories: Tanah Bumbu

Bahas Nasib Honorer Sekda Sampaikan 3 Opsi Menpan RB 

Headline9.com. BATULICIN, Hasil pertemuan Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Dr. H. Ambo Sakka bersama kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB ) RI belum lama tadi memberikan catatan tentang nasib para honorer di bawah binaannya.

Pokok penting dalam pertemuan itu dituangkan 3 opsi yang ditawarkan Menpan RB RI Azwar Anas  

terkait nasib honorer tersebut  pertama menghentikan semua tenaga honorer, namun ini kelihatannya tentu tidak mungkin, mengingat kepala daerah dan masyarakat turut menolak hal demikian.

Kemudian mengangkat semua tenaga honorer melalui P3K, hal demikian akan memberatkan pemerintah dari segi anggaran, terakhir, mengangkat secara bertahap sesuai skala prioritas.

“inilah 3 opsi yang ditawarkan, namun sesuai perkembangan terakhir yang paling memungkinkan itu adalah opsi ke 3 yaitu mengangkat dengan sekala prioritas dalam kurun waktu dan akan disepakati.,” kata Sekda usai senam pagi Jumat (20/10) dihalaman kantor Bupati. 

Meski itu, Bupati pernah meminta kepada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM)  Tanbu agar dijaga serius, mengingat dari opsi ke 3 itu adalah honorer yang masuk pendataan non ASN yang sudah dikirim ke BKN.

“Ini artinya, setelah angka yang di input kemarin setelah ini dianggap sudah tidak ada lagi.” jelasnya.

Dalam pertemuan itu Kemenpan juga memaparkan data dengan lengkap, bahwa sebenarnya kondisi jumlah PNS di Indonesia dianggap sudah lebih dari target capaian kinerja.

“Mudahan P3K dan CPNS itu adalah putra daerah sendiri. namun ini akan kembali pada kualitasnya, mudahan pula persoalan ini ada titik temu dan kesimpulan demi untuk kebaikan kita semua yang penting saat ini kita jaga integritas, bekerja dengan baik,” pungkasnya. (MHL)

Headline

Recent Posts

Musnahkan 301,26 Gram Narkotika Senilai Ratusan Juta, 6 Tersangka Diringkus Polres Banjar

Headline9.com, MARTAPURA - Satuan Reserse Narkoba (Sat Res Narkoba) Polres Banjar menyita barang bukti (barbuk)… Read More

10 jam ago

Kasus Judi Online Terbongkar, Polres Banjar Sebut Kali Pertamanya

Headline9.com, MARTAPURA - Polres Banjar melalui Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) membongkar kasus perjudian online… Read More

15 jam ago

Belanja Daerah Defisit Rp260 M, Perjadin DPRD Banjar Dipangkas Jadi 2 Kali Sebulan

Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More

1 hari ago

Tak Ingin Dijuluki ‘Serambi Pohon’, Komisi III DPRD Kawal Usulan Skylift Truck Dari DPRKPLH Kabupaten Banjar Senilai Rp4 M

Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More

1 hari ago

Perdana, KPU Kabupaten Banjar Distribusikan Logistik Pilkada di Empat Kecamatan

Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More

2 hari ago

Polda Kalsel Kembali Bongkar Jaringan Fredy, Barbuk Narkotika Senilai Rp133 M Dimusnahkan

Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.