headline9.com, KUALA KAPUAS – Dalam rangka menciptakan pelayanan terbaik bagi masyarakat, Kelurahan Selat Tengah terus berupaya memberikan pelayanan ekstra bagi warganya, Selasa (03/01/2023).
Lurah Selat Tengah, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, Ruly Budiyanto mengatakan, dikepemimpinannya, berbagai upaya terus dilakukan guna mencapai tujuan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Dikatakan Lurah Ruly Budiyanto, hal yang bisa dilakukan adalah meningkatkan kinerja khususnya di Bidang pelayanan antara lain dengan memperbaiki sisi internal di Kelurahan, baik kedisiplinan pegawai atau staff kelurahan, Tenaga Kontrak (Tekon), dan unsur yang mendukung lainnya.
“Kelurahan sebenarnya adalah garda terdepan dari pelayanan publik karena bersentuhan langsung dengan masyarakat dari berbagai macam tingkatan. Oleh karena itu pelayanan yang dilakukan pegawai di kelurahan harus maksimal, sesuai instruksi Bupati Kapuas dan arahan Camat Selat,” kata Ruly.
Lurah Ruly mengharapkan, nantinya masyarakat tidak segan berurusan di kantor lurah ini, pihaknya berusaha menciptakan lingkungan kantor yang ramah dan nyaman, agar apa yang menjadi kebutuhan bagi masyarakat dapat terpenuhi secara maksimal.
“Selain pelayanan, kenyamanan juga kita jaga dengan melakukan pembersihan setiap hari Jum’at, dengan berupaya membersihkan lingkungan sekitar kantor agar terciptanya suasana kantor yang bersih dan nyaman,” tukasnya. (Gus)