Categories: Kapuas

Perangkat Desa Pulau Telo Baru Dikukuhkan, Ini Harapan Camat Selat

headline9.com, KUALA KAPUAS – Camat Selat, Yaya Setiabudi, S. Sos, MA kukuhkan perangkat Desa Pulau Telo Baru, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, Rabu (18/01/2023) yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Selat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Selat, perwakilan DPMD Kapuas, Kepala Desa Pulau Telo Baru, Ketua tim penggerak PKK Kecamatan Selat, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPD beserta anggota, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua RT sedesa pulau telo.

Dalam Sambutannya, Camat Selat, Yaya Setiabudi mengucapkan, selamat kepada perangkat desa yang telah dikukuhkan.

“Selamat kepada perangkat desa pulau telo baru yang telah dikukuhkan, Semoga setelah pengukuhan ini para perangkat desa dapat langsung bekerja sesuai tugasnya,” ungkap Yaya Setiabudi.

Selain itu, Camat Yaya Setiabudi juga menegaskan kepada perangkat desa yang telah dikukuhkan dan sudah menerima SK agar bekerja maksimal dan bertanggung jawab atas amanah yang diberikan.

“Bekerjalah dengan penuh rasa tanggung jawab, karena anda yang dikukuhkan ini adalah pelayan masyarakat,” Tegas Camat Selat.

Dijelaskannya, bahwa kegiatan ini adalah bukti bawa pengukuhan perangkat desa sudah diatur dalam Undang-undang pemendagri no. 67 tahun 2017 Tentang pengangkatan dan pemberhentian perangkat Desa.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada para perangkat desa yang telah dikukuhkan, disini kita sama-sama bekerja, berikanlah pelayanan cepat kepada masyarakat,” pungkas Camat Selat. (Gus)

Recent Posts

Musnahkan 301,26 Gram Narkotika Senilai Ratusan Juta, 6 Tersangka Diringkus Polres Banjar

Headline9.com, MARTAPURA - Satuan Reserse Narkoba (Sat Res Narkoba) Polres Banjar menyita barang bukti (barbuk)… Read More

6 jam ago

Kasus Judi Online Terbongkar, Polres Banjar Sebut Kali Pertamanya

Headline9.com, MARTAPURA - Polres Banjar melalui Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) membongkar kasus perjudian online… Read More

11 jam ago

Belanja Daerah Defisit Rp260 M, Perjadin DPRD Banjar Dipangkas Jadi 2 Kali Sebulan

Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More

22 jam ago

Tak Ingin Dijuluki ‘Serambi Pohon’, Komisi III DPRD Kawal Usulan Skylift Truck Dari DPRKPLH Kabupaten Banjar Senilai Rp4 M

Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More

1 hari ago

Perdana, KPU Kabupaten Banjar Distribusikan Logistik Pilkada di Empat Kecamatan

Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More

2 hari ago

Polda Kalsel Kembali Bongkar Jaringan Fredy, Barbuk Narkotika Senilai Rp133 M Dimusnahkan

Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.