Pabrik Karet Di Bati Bati Runtuh, Tim Sar Gabungan Kalsel Evakuasi Korban

Headline9.com, PELAIHARI – Bangunan pabrik karet PT. Kintap Jaya Wattindo-PKR di Kecamatan Bati Bati Kabupaten Pelaihari Kalimantan Selatan ambruk, Tim SAR Gabungan lakukan evakuasi korban Kamis, (09/03/2023).

Tim SAR Gabungan menerima informasi telah terjadi bangunan ambruk milik PT. Kintap Jaya Wattindo-PKR pukul 12.50 Wita.

Setelah kejadian Wawan, salah satu karyawan perusahaan tersebut menghubungi Basarnas Banjarmasin.

Menurut Wawan, sekitar pukul 12.50 Wita, dirinya sedang beristirahat di luar gedung. Kemudian dirinya mendengar suara keras dari pabrik, setelah didatangi ternyata pabrik PT. Kintap Jaya Wattindo-PKR sudah runtuh.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Banjarmasin Al Amrad, S.Sos, mengatakan saat ini laporan yang masuk ke Basarnas Banjarmasin ada 8 orang korban.

“tujuh korban berhasil di evakuasi dalam keadaan luka luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit, 1 korban masih dalam pencarian Tim SAR gabungan,” ujar Amrad.

Data korban antara lain M Abdullah, Nunci, M Kariadi, Eko Arisandi, Dian, Mahdiannoor (warga desa liananggang kec. Bati – Bati), Arjuni (warga desa sungai Jelai kecamatan cempaka) dan terakir M Yunus warga desa lianganggang yang masih dalam proses pencarian.

Kasubsi Operasi Pencarian dan pertolongan Basarnas Banjarmasin, yang ikut langsung untuk menjadi koordinator lapangan menjelaskan saat ini proses pencarin terhadap 1 korban yang belum ditemukan masih berlangsung dan berharap korban bisa dievakuasi dalam keadaan selamat.

lintang

Recent Posts

Belanja Daerah Defisit Rp260 M, Perjadin DPRD Banjar Dipangkas Jadi 2 Kali Sebulan

Headline9.com, MARTAPURA - APBD Kabupaten Banjar defisit sebesar Rp260 miliar. Perjalanan dinas (perjadin) 45 legislatif… Read More

8 jam ago

Tak Ingin Dijuluki ‘Serambi Pohon’, Komisi III DPRD Kawal Usulan Skylift Truck Dari DPRKPLH Kabupaten Banjar Senilai Rp4 M

Headline9.com, MARTAPURA - Tak ingin dijuluki kota 'Serambi Pohon'. Komisi III DPRD Kabupaten Banjar siap… Read More

12 jam ago

Perdana, KPU Kabupaten Banjar Distribusikan Logistik Pilkada di Empat Kecamatan

Headline9.com, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar distribusikan logistik Pilkada 2024, Rabu (20/11/2024).… Read More

1 hari ago

Polda Kalsel Kembali Bongkar Jaringan Fredy, Barbuk Narkotika Senilai Rp133 M Dimusnahkan

Headline9.com, BANJARBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditres Narkoba) Kepolisan Daerah Kalimantan Selatan kembali menggagalkan perederan… Read More

2 hari ago

Terkait Dugaan Asusila di Dinas PUPR Banjarbaru, Ketua DPRD Sebut Sangat Memalukan

Headline9.com, BANJARBARU – Dugaan kasus asusila yang melibatkan dua orang pegawai Dinas PUPR Kota Banjarbaru,… Read More

2 hari ago

Pegawai PUPR Banjarbaru Diduga Terlibat Asusila, Laporan Masuk ke BKPSDM

Headline9.com, BANJARBARU - Dugaan tindakan asusila oleh oknum pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.