Headline9.com, BATULICIN – Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) mendapat verifikasi Lapangan Hybrid Kabupaten Kota Layak Anak 2023 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KPPPA RI).
Verifikasi Lapangan Hybrid Kabupaten Kota Layak Anak dibuka oleh analisis kebijakan madya KP3A RI Nanang Rahman, di laksanakan secara Daring, di ruang DLR Kantor Bupati belum lama tadi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Tanbu melalui Staf Ahli Bupati Putu Wisnu Wardana serta Ketua TP PKK Tanbu Wahyu Windarti Zairulllah didampingi Kepala DKBP3A Tanbu Narni SKM.
“Atas nama Pemerintah Daerah, kami menyambut baik dan sangat mengapresiasi, dilaksanakannya Kegiatan Verifikasi Lapangan Hybrid Kabupaten/Kota Layak Anak di Kabupaten Tanbu tahun 2023 ini,” kata Wisnu mewakili Bupati saat memberikan penjelasan dihadapan pihak KP3 RI secara daring.
Seperti yang di ketahui bersama, Kegiatan Verifikasi Lapangan Hybrid Evaluasi Kabupaten/Kota Layak Anak, yang diselenggarakan oleh KP3 RI yang pada tahun ini, dimana Kabupaten Tanbu berkesempatan kembali untuk mengikuti tahap lanjutan dari Evaluasi KabupatenKota Layak Anak ini, yaitu Tahap Verifikasi Lapangan secara Hybrid.
Lanjutnya, perlu di ketahui bersama bahwa Pemerintah Daerah Tanbu memiliki satu inovasi yang kami beri nama Satu Desa Satu Masjid (SDSM), yang mana di dalamnya pelaksanaannya melibatkan seluruh perangkat daerah dan melakukan pembinaan dalam upaya memakmurkan mesjid.
“Dengan melibatkan semua unsur dari para Kepala Desa beserta Perangkat, Pemuka Agama (Guru Mengaji) sampai anak-anak yang ada di Desa, dengan beberapa pelaksanaan kegiatan di masjid diantaranya, shalat, mengaji, bermain, belajar bersama serta bermalam/menginap, agar dapat dilakukan di Masjid (kecuali sekolah), untuk itu kami siapkan keperluan selama mereka melaksanakan kegiatan di Masjid,” ujarnya.
Oleh karenanya, melalui inovasi ini pihaknya berharap agar segala upaya yang telah dilakukan oleh Tim Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak, nantinya dapat memberikan sedikit masukan, dan menjadikan nilai tambah bagi kami dalam hal-hal yang lebih besar lagi, khususnya dalam meningkatkan prestasi di kategori Kabupaten Layak Anak, yang pada tahun lalu kami hanya mendapatkan Kategori Madya.
“Semoga pada tahun ini kami bisa memperoleh peningkatan ke Kategori Nindya,” harapnya. (MHL)
Headline9.com, MARTAPURA - Pembangunan drainase di kawasan Pasar Kindai Limpuar, Gambut, Kabupaten Banjar, terancam tak… Read More
Headline9.com BATULICIN - Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-96. Bupati Tanah Bumbu (Tanbu) dr. HM. Zairullah… Read More
Headline9.com, BATULICIN - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) bersama Telkomsel menjalin kerjasama digitalisasi… Read More
headline9.com, BANJARBARU – Wakil Wali Kota Banjarbaru, Wartono, membuka Rapat Koordinasi Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa… Read More
headline9.com, BANJARBARU – Acara tahunan Kemah Karya Bakti Wisata Karang Taruna (KKBWKT) XXXV Kalimantan Selatan… Read More
Headline9.com, BANJARMASIN - Ketua Komisi I DPRD Provinsi Kalsel H Rais Ruhiyat menyebut peran Humas… Read More
This website uses cookies.