Sabtu, April 26, 2025
BerandaKalselPendakian Merah Putih Mapala UNISKA, Paman Birin Dukung Penuh dan Titip Pesan

Pendakian Merah Putih Mapala UNISKA, Paman Birin Dukung Penuh dan Titip Pesan

Headline9.com, BANJARMASIN – Agenda pendakian merah putih yang digelar Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) UNISKA 17 Agustus nanti di Gunung Besar Puncak Halau-Halau, Hulu Sungai Tengah, mendapat dukungan penuh Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor.

Paman Birin –sapaan akrabnya–emberikan dukungannya setelah bertemu dengan panitia pelaksana pendakian dari Mapala UNISKA, di kediaman gubernur depan Masjid Sabilal Muhtadin, Rabu (15/6/2023).

Dalam pertemuan tersebut, Paman Birin sempat menyodorkan beberapa pertanyaan kepada panitia pelaksana kegiatan ini. Selain itu, Paman Birin juga petuah untuk panitia.

BACA JUGA :  Kalsel Bakal Terima Bantuan ISO Tank Ukuran 20 Feet Dari SKK Migas Kaltim-Sulawesi

“Pendakian merah putih harus dijalankan karena ini membawa nama Kampus, Mapala UNISKA dan nama Provinsi Kalsel,” ujar Paman Birin.

Tak hanya itu saja, orang nomor satu di Kalsel ini mengingatkan, dalam pendakian ini juga diselenggarakan rangkaian kegiatan yang dapat membekas dihati
warga dusun sana.

“Tolong jaga nama baik, bikin kegiatan lainnya yang dapat membekas di masyarakat, agar nama Uniska membekas sepanjang masa,” pesan Paman Birin.

BACA JUGA :  Angkasa Pura I Upayakan Keamanan Kawasan Bandara

Sementara itu Ketua Panlak Pendakian Merah Putih, Jongkok (red.nama lapangan) mengaku terharu dan tidak menyangka dukungan penuh yang dinyatakan Paman Birin.

Katanya, tentu yang dipesankan Gubernur saat pertemuan tadi dijaga dan dijalankan. Bagi Jongkok, itu juga menambah semangat panlak untuk terus ‘berkiprah mencipta dan berkarya’.

“Gubernur minta bikin kegiatan yang membekas itu pasti kami laksanakan,” tutupnya

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular