1. Home
  2. »
  3. Banjar
  4. »
  5. Paman Birin Archery Open, Pemkab Banjar Persiapkan Atlet Panahan Untuk…

Paman Birin Archery Open, Pemkab Banjar Persiapkan Atlet Panahan Untuk Bertanding

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, MARTAPURA – Pemkab Banjar tengah mempersiapkan atletnya di cabang olahraga Panahan, untuk even “Paman Birin Archery Open”.

Perpani Banjar siapkan 20 atlet dan berlatih di lapangan SMAN 2 Martapura. Selain itu juga peraiapan KEJURPROV 2023 sekalian seleksi menuju Pra PON.

Pelatih Panahan Muhammad Alfiannor, menjelaskan, Rabu (12/07/2023), untuk usia atlet saat ini paling muda 10 tahun, ikut Divisi Standar Bow.

BACA JUGA :  Kabupaten Banjar, Penghasil Varietas Unggul Tingkat Nasional.. Berikut List Varietas Unggulnya

Sedangkan paling tua berusia 50 tahun ikut Divisi Recurve. Atlet juga dari berbagai kalangan, ada yang masih bersekolah SD-SMA dan ada yang kuliah serta bekerja dan pensiunan.

Para atlet latihan setiap hari Senin sampai Jumat sore pukul 16.00 Wita dan Sabtu-Minggu pagi pukul 09.00 Wita.

BACA JUGA :  Viral Foto Mesum Oknum Kades, Ketua DPRD Banjar Geram Dengan Keputusan Pemkab

”Untuk support, Alhamdulillah Pemkab Banjar sudah sangat membantu, serta harapannya semoga Kabupaten Banjar ke depan mempunyai lapangan Panahan tersendiri dan lebih aman, karena kami sementara masih ikut lapangan sekolahan yang masih banyak lalu lalang para muridnya “ungkap Alfian.

Alfian berpesan agar atlet tetap semangat untuk berlatih demi mencapai tujuan dan jangan pernah menyerah.

Baca Juga