Categories: Banjarbaru

Kendalikan Inflasi, Banjarbaru Terima Hadiah Dana Instentif Fiskal dari Kemenkeu RI

Headline9.com, BANJARBARU – Kementerian Keuangan Republik Indonesia menyalurkan dana isentif fiskal kepada Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru atas keberhasilan menekan inflasi dan mampu mendongkrak kesejahteraan masyarakatnya.

Hal itu tertuang dalam Keputusan Menteri Keuangan (KMK) Republik Indonesia Nomor 400 Tahun 2023 tentang rincian alokasi insentif fiskal kinerja tahun berjalan untuk kelompok kategori kinerja dalam rangka pengendalian inflasi daerah pada tahun anggaran 2023 periode ketiga menurut provinsi/kabupaten/kota.

Dalam keputusan Menkeu Sri Mulyani tersebut, Pemko Banjarbaru dinyatakan berhasil masuk dalam daftar 34 pemerintah daerah penerima alokasi dana insentif fiskal periode ketiga sebesar Rp 9,6 miliar.

Bukan kali pertama, dalam satu tahun ini Pemko Banjarbaru juga telah menerima dana instentif yang sama pada periode kedua dengan total nominal sebesar Rp 9,3 miliar.

“Ini kedua kalinya kita menerima dana insentif fiskal dari Kementerian Keuangan. Dan pada periode ketiga ini, jumlahnya lebih besar dari periode sebelumnya, naik sekitar 300 juta rupiah,” ucap Wali Kota Banjarbaru, H.M Aditya Mufti Ariffin, Rabu (1/11/2023).

Dana isentif fiskal sendiri merupakan bentuk penghargaan dari Kemenkeu RI kepada pemerintah daerah yang sukses menjalankan program strategis dalam mengendalikan inflasi di masing-masing daerahnya.

Hadiah dana insentif yang bersumber dari APBN itu disalurkan Kemenkeu berdasarkan kriteria penilaian tentang kinerja setiap pemerintah daerah.

Adapun pengalokasian insentif untuk pengendalian inflasi dilakukan beberapa kali ditujukan supaya peningkatan kinerja dapat terus dimonitor dan kinerjanya dapat langsung diapresiasi. Selain itu, penggunaannya bisa digunakan untuk pengendalian inflasi periode.

Terkait penggunaan dana insentif fiskal hadiah dari Kemenkeu ini, tentunya dipastikan Wali Kota Banjarbaru ialah untuk hal yang bermanfaat bagi masyarakat. Ia menegaskan penggunaan dana ini tidak dihambur-hamburkan seenaknya saja, melainkan difokuskan untuk mengatasi inflasi di Ibu Kota Kalimantan Selatan.

“Kita ingin dana insentif fiskal bisa dirasakan masyarakat Kota Banjarbaru. Intinya digunakan dalam rangka untuk mengatasi inflasi yang ada. Semoga suntikan dana ini menjadi penyemangat untuk terus meningkatkan kinerja,” ucap Aditya.

Selain itu, Aditya juga berpesan kepada seluruh SKPD di lingkungan Pemko Banjarbaey untuk bersama-sama terus menjaga inflasi. Sebab menurutnya upaya menstabilkan harga dan menjaga inflasi tetap rendah sangat berharga bagi masyarakat Kota Banjarbaru.

“Karena ini sangat berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat. Ini yang harus kita tanamkan dalam pekerjaan kita sehari-hari,” tuntas Wali Kota Banjarbaru.

lintang

Recent Posts

Lisa Halaby Dapat Restu Warga Komplek Bumi Cahaya Bintang untuk Pilkada Banjarbaru 2024

Headline9.com, BANJARBARU – Bakal calon Wali Kota Banjarbaru 2024, Hj Erna Lisa Halaby, atau yang… Read More

11 jam ago

Baliho ELH Tersebar, Relawan Merapat

Headline9.com, BANJARBARU - Strategi menyebar ratusan baliho Erna Lisa Halaby (ELH) hingga ke pelosok wilayah… Read More

11 jam ago

Head Departement CSR PT BIB Silvyna Aditya Tutup Pelatihan Berbasis Kompetensi Menjahit

Headline9.com, BATULICIN - Management PT Borneo Indobara (BIB) Silvyna Adiya selaku Head Departemen CSR PT… Read More

23 jam ago

Penggunaan Anggaran Stunting 2023 di Kabupaten Banjar Dinilai Legislatif Tak Tepat Sasaran

Headline9.com, MARTAPURA - Legislatif di Kabupaten Banjar menyoroti penggunaan anggaran pencegahan dan penanganan stunting (stunting)… Read More

2 hari ago

PLN Hadirkan SPKLU di Batulicin, Dukung Energi Ramah Lingkungan

Headline9.com, BATULICIN - PT PLN (Persero) menghadirkan Stasiun Pengusian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dikawasan Batulicin,… Read More

2 hari ago

Muncul di Menit Akhir, Maulana Siap Berlaga di Pilkada Banjarbaru

Headline9.com, BANJARBARU - Menjelang  pendaftaran pasangan calon (27-29 Agustus 2024), drama politik terus menggeliat di… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.