Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Kapuas
  4. »
  5. Ini Harapan Pj Kades Warna Sari Kepada Pemerintah Daerah

Ini Harapan Pj Kades Warna Sari Kepada Pemerintah Daerah

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, Kuala Kapuas – Penjabat Kades Warna Sari, Tena mengucapkan selamat datang kepada Penjabat Bupati Kapuas Erlin Hardi beserta rombongan di Desa Warna Sari, dan dengan mewakili seluruh masyarakat mengucapkan terima kasih atas kehadiran dalam kegiatan panen raya padi.

“Kami masyarakat Desa Warna Sari sangat antusias menyambut kegiatan ini, dan dalam kesempatan ini kita dapat bertatap muka langsung dengan Penjabat Bupati Kapuas Bapak Erlin Hardi.Tentu momentum ini masyarakat agar bisa menyampaikan aspirasi dan keluhan dalam membangun desa,” katanya.

BACA JUGA :  PWRI Kapuas Gelar Halal Bihalal Rekatkan Kebersamaan, Ini Pesan Bupati Kapuas

“Hari ini panen raya padi di kelompok tani mekar sari dengan jumlah luas lahan 52 hektar. Mudah – mudahan dengan adanya panen raya ini semoga para petani lebih bersemangat lagi dalam meningkatkan hasil pertaniannya,” kata Pj Kades Tena.

“Kepada pemerintah daerah kami berharap, untuk infrastruktur yang masih kekurangan.

BACA JUGA :  Bupati Ben Brahim Gelar Open House rayakan Natal 25 Desember 2022

Sementara, Ketua Kelompok Tani Mekar Sari, Sakiman mengatakan hasil panen untuk 1 hektar 5-6 ton. Kemudian, kami kelompok tani mengusulkan sesuai keperluan Poktan yakni saluran air, jalan usaha tani, alsintan dan berkaitan dengan ternak sapi.

“Adapun jenis padi yang ditanam jenis padi hibrida 89, ” Alhamdulillah dengan adanya unggul tahun ini banyak sekali keuntungannya,” pungkas Sakiman.

Baca Juga