Categories: Uncategorized

Peluncuran BLU BSPJI Banjarbaru di Annual Stakeholder Gathering 2024

Headline9.com, BANJARBARU – Balai Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri (BSPJI) Banjarbaru kini resmi bertransformasi menjadi Badan Layanan Umum (BLU). Peluncuran ini dilakukan pada acara Annual Stakeholder Gathering 2024 yang berlangsung di Novotel Banjarmasin Airport, Kamis (25/7/2024).

Penetapan status BLU untuk BSPJI Banjarbaru tertuang dalam Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 206 Tahun 2024 yang diterbitkan pada 25 April 2024. Transformasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan kepada pemangku kepentingan industri, baik di Kalimantan Selatan maupun Kalimantan Tengah.

Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Kementerian Perindustrian RI, Andi Rizaldi, menegaskan bahwa penetapan BLU ini bertujuan untuk menjaga hubungan baik dengan pelanggan serta menjangkau pelanggan baru. “Penetapan status BLU ini terutama untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan, memberikan fleksibilitas, dan memberikan pertanggungjawaban dari sisi keuangan agar lebih akuntabel,” jelasnya.

Andi juga menambahkan bahwa status BLU memberikan fleksibilitas lebih dalam hal investasi, perizinan pemanfaatan aset, serta peningkatan kualitas layanan melalui penambahan ruang lingkup dan kapasitas sumber daya manusia (SDM). “Kami berharap BSPJI Banjarbaru dapat memanfaatkan fleksibilitas ini sebaik mungkin,” ujarnya

Andi juga menyampaikan bahwa peran BSPJI Banjarbaru sebagai satuan kerja (satker) yang menerima penerimaan negara bukan pajak (PNBP) telah berjalan dengan baik selama ini. “Mulai tahun ini BSPJI Banjarbaru bertransformasi menjadi BLU dengan berbagai kelebihan tadi,” lugasnya.

Transformasi ini disambut baik oleh para pemangku kepentingan industri yang hadir dalam acara tersebut. Mereka berharap bahwa BSPJI Banjarbaru dapat terus memberikan kontribusi nyata dalam mendukung industri di wilayah Kalimantan, khususnya dalam peningkatan standardisasi dan layanan jasa industri.

Dengan adanya penetapan status BLU, BSPJI Banjarbaru diharapkan dapat semakin memperkuat peranannya dalam mendukung pertumbuhan industri di Indonesia. Fleksibilitas dan peningkatan kualitas layanan yang ditawarkan diharapkan dapat membawa manfaat yang signifikan bagi seluruh pemangku kepentingan industri di Kalimantan Selatan dan sekitarnya.

lintang

Recent Posts

Pemkab Tanbu Peringati Hari Bela Negara Ke-76

Headline9.com, BATULICIN - Jajaran Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melalui Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik… Read More

2 jam ago

Musyawarah Daerah Ke-II PWRI Tanbu, Begini Agendanya

Headline9.com, BATULICIN - Musyawarah Daerah (MUSDA) Ke-II Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Tanah Bumbu… Read More

2 jam ago

Modernisasi Peningkatan Kesiapsiagaan Bencana, BRIDA Kalsel Ekspos Kajian Akhir

Headline9.com, BANJARBARU - Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Kalsel gelar kajian akhir penelitian… Read More

3 hari ago

Meriahkan HUT HST ke-65, Samsat Barabai Buka Layanan Pembayaran Pajak Kendaraan di Barabai Expo 2024

Headline9.com, BARABAI - Unit Pelayanan Pendapatan Daerah (UPPD) Samsat Barabai ikut serta memeriahkan Barabai Expo… Read More

3 hari ago

Bapenda Tanbu Umumkan Pemenang Undian Pajak Secara Online

Headline9.com,  BATULICIN - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), melakukan pengundian secara online… Read More

3 hari ago

Kadis Kominfo SP Harapkan Perbaikan Data SKPD Menuju Kebutuhan Data Pembangunan Nasional

Headline9.com,  BATULICIN - Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfosp) Kabupaten Tanah Bumbu… Read More

3 hari ago

This website uses cookies.