Headline9.com, BANJARBARU – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai NasDem Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar acara syukuran bersama Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Banjar, serta pasangan calon (Paslon) petahana Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banjar pada Selasa (27/8/2024) malam.
Acara yang berlangsung di kediaman Ketua DPW NasDem Kalsel, H Mansyur, di Jalan Himalaya Kota Banjarbaru ini juga dihadiri tokoh ulama, habaib, dan Ketua DPW PAN Kalsel, H Muhidin. Muhidin sendiri merupakan calon Gubernur Kalsel pada Pilkada serentak 2024 mendatang.
Ketua DPD PAN Kabupaten Banjar, Hasan Hamdan, mengonfirmasi bahwa acara ini merupakan bentuk rasa syukur agar proses pencalonan pasangan petahana bupati-wakil bupati yang diusung oleh NasDem dan didukung PAN berjalan lancar dan diberkahi.
“Syukuran ini sekaligus menjadi momentum deklarasi dukungan kami kepada H Saidi Mansyur dan Habib Idrus Al Habsyie untuk kembali maju sebagai Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banjar,” kata Hasan sekitar pukul 23.00 WITA.
Hasan, yang juga terpilih kembali sebagai Anggota DPRD Kabupaten Banjar pada Pileg 14 Februari 2024, menyatakan bahwa PAN siap memenangkan Paslon petahana di tingkat kabupaten serta mendukung penuh pasangan H Muhidin – Hasnuryadi Sulaiman sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel pada Pilkada serentak 27 November 2024.
“Kami akan bergerak sinergis untuk memenangkan H Saidi Mansyur dan Habib Idrus, sekaligus meraih kemenangan untuk H Muhidin di tingkat provinsi. Semoga syukuran ini membawa keberkahan bagi kita semua dan masyarakat di Kalsel, khususnya di Kabupaten Banjar,” ujar Hasan.
Pasangan Saidi – Habib Idrus telah resmi mendapatkan Surat Keputusan (SK) B1 KWK dari empat partai politik pengusung, yakni PAN, NasDem, Gerindra, dan Demokrat. SK B1 KWK dari DPP PAN sendiri diterbitkan pada 19 Agustus 2024 dan disusul oleh SK dari NasDem pada 16 Agustus, Gerindra pada 22 Agustus, serta Demokrat pada 27 Agustus 2024. Semua SK tersebut memberikan dukungan resmi kepada Paslon petahana Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banjar untuk kembali maju pada Pilkada 2024.