1. Home
  2. »
  3. DPRD KALSEL
  4. »
  5. Ketua DPRD Kalsel dan Istri Hadiri Pisah Sambut Kapolda Yang…

Ketua DPRD Kalsel dan Istri Hadiri Pisah Sambut Kapolda Yang Baru, Supian Beri Harapan Ini

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline.com, BANJARMASIN – Ketua DPRD Kalsel Supian bersama Istri Hj Farida Supian HK hadiri pisah sambut Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto. Bertempat di Gedung Chandra Banjarmasin, Sabtu (7/12/2024) Malam.

Ia selaku pimpinan di DPRD Kalsel mengucapkan banyak terima kasih atas dedikasi Irjen Pol Winarto selama bertugas di Kalsel.

“Terimakasih Pak Winarto atas dedikasinya selama ini dalam menjaga dan menciptakan situasi Kambtibmas di Kalsel, khususnya kita telah selesai melaksanakan Pilkada serentak yang berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif. Ini tidak luput dari kinerja Polda dibawah kepemimpinan beliau” ujarnya

BACA JUGA :  Tim Komisi I DPRD Kalsel Pantau Persiapan Pemilu 2024 di Barito Kuala

Bergantinya kepemimpinan yang baru, politisi Golkar ini turut memberikan selamat kepada Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan yang dipercaya mengemban tugas sebagai Kapolda Kalsel.

Ia berharap dengan pergantian kepimpinan, sinergi dan kolaborasi yang dibangun selama ini bisa terus berkelanjutan.“Selamat bertugas untuk Kapolda serta Wakapolda yang baru. Dengan pengalaman yang sudah miliki, semoga dapat bekerja sama dengan Pemprov Kalsel serta bisa terus berkelanjutan.” ungkapnya.

BACA JUGA :  Komisi IV DPRD Kalsel Gelar RDP Soal Malapraktik Persalinan di RSUD Ulin Banjarmasin

Diketahui, Irjen Pol Winarto resmi menyerahkan tongkat kepemimpinannya sejak 29 November 2024 lalu kepada Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan yang dahulunya menjabat Wakil Kepala Kepolisian Daerah Kalsel.

Sementara, jabatan Wakapolda Kalsel yang baru dijabat oleh Brigjen Pol Golkar Pangarso Rahardjo Winasardi yang sebelumnya duduk sebagai Wakapolda Kalimantan Utara (Kaltara).

Baca Juga