Headline9.com, BANJARBARU – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) lakukan kunjungan ke Kantor Pertanahan Kota Banjarbaru, Kamis (12/12/2025).
Kunjungan ini dilaksanakan oleh Kepala Biro Hukum Kementerian ATR/BPN, Nugraha. Dalam pertemuan tersebut langsung disambut Kepala Kantor Pertanahan Banjar, Ahmad Suhaimi.
“Kami sangat berterima kasih atas kunjungan yang dilaksanakan oleh Kementerian ATR/BPN ke Kantor Pertanahan Banjarbaru. Serta sangat mengapresiasi atas kedatangan mereka,” ungkapnya.
Ia berharap dengan adanya ini tentu menjadi wadah diskusi yang konstruktif bagi para pemangku kepentingan dalam menyelaraskan implementasi kebijakan pertanahan dan penataan ruang.
“Ini sebagai bentuk mendukung tertib administrasi pertanahan serta penataan ruang yang berkelanjutan,” pungkas Ahmad Suhaimi.
Kunjungan kerja Kepala Biro Hukum Kementerian ATR/BPN, Nugraha. Ia juga didampingi jajaran Pejabat Administrator di lingkungan Kanwil BPN Provinsi Kalimantan Selatan sebagai rangkaian kegiatan Focus Group Discussion (FGD) peningkatan pemahaman serta penyamaan persepsi terkait Peraturan Pertanahan dan Tata Ruang.















