Banjarbaru

Cinnamon, Program Mahasiswa Apoteker Kenalkan Tanaman Obat

HEADLINE9.COM, BANJARBARU – Anak perkotaan relatif tidak mengenal dan memahami jenis tanaman obat tradisional. Apalagi cara pemanfaatan yang biasa digunakan untuk menyembuhkan penyakit.

Sehingga, diperlukan solusi untuk meningkatkan pengetahuan anak-anak. Minimal mengenalkan mereka kepada tanaman obat tradisional.

Melalui aksi Cinamon atau Cinta Tanaman Obat Tradisional pada mahasiswa PSPA ULM Angkatan VI bekerja sama dengan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Skema Pembiayaan PNBP ULM mengenalkan tanaman tradisional obat.

Sasarannya adalah siswa didik sekolah dasar. Media belajar dibuat gembira dan menyenangkan.


Cinnamon dilaksanakan pada Sabtu, 12 Oktober 2019 di SDN 3 Komet Banjarbaru. Target sasaran kelas 2, 3 dan 4.

Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 WITA dengan dibuka oleh kepala sekolah SDN 3 Komet Banjarbaru di halaman utama sekolah.

Kemudian anak-anak diarahkan ke dalam kelasnya masing-masing. Mereka menerima materi tentang tanaman obat tradisional.

Metode penyampaian materi bervariasi dan disesuaikan dengan tingkatan kelasnya. Seperti memasangkan nama toga dengan gambarnya. Menyesuaikan nama toga berdasarkan manfaatnya.

Dilanjutkan susun kata, praktik pengolahan lidah buaya dan daun cocor bebek, serta praktik penanaman jahe di halaman sekolah.

Anak-anak juga dilibatkan langsung dalam proses penataan taman toga di sekolah mereka serta penempelan nama-nama tanaman beserta manfaatnya.

Karena materi disampaikan penuh riang gembira, proses belajar disambut dengan antusias. Respons mereka sangat. Bahkan guru dari SDN 3 Komet Banjarbaru tidak kehilangan semangat sampai berakhir Cinnamon.

Program Cinnamon diikuti oleh 153 peserta didik sari SDN 3 Komet Banjarbaru. Terdiri dari 43 siswa kelas 2, 59 siswa kelas 3 dan 51 siswa kelas 4.

Kegiatan dituntaskan sekitar pukul 11.30 WITA dan ditutup dengan sesi foto bersama. Dilanjutkan penyerahan tanaman toga secara simbolis oleh mahasiswa PSPA ULM kepada kepala sekolah SDN 3 Komet Banjarbaru.

Melalui kegiatan Cinnamon tersebut diharapkan anak-anak sekolah dasar, khususnya yang tinggal di daerah perkotaan mengenal tanaman obat tradisional. Tanaman obat sangat banyak di lingkungan sekitar.

lintang

Recent Posts

Kapolda Kalsel Resmikan Water Fountain untuk Cegah Dehidrasi di SPN Polda Kalsel

Banjarbaru, 18 Desember 2024 – Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan meresmikan… Read More

60 menit ago

Kapolda Kalsel Pimpin Pelantikan 897 Tamtama Polri Tahun Anggaran 2024

Headline9.com, BANJARBARU – Sebanyak 897 siswa Pendidikan Pembentukan (Diktuk) Tamtama Polri dilantik pada Rabu (18/12),… Read More

1 jam ago

Gagal Ikuti Seleksi, Honorer Pemkab Banjar Dipertimbangkan Jadi PPPK Paruh Waktu

Headline9.com, MARTAPURA - Tenaga Honorer Pemerintah Kabupaten Banjar yang tidak lulus tahapan seleksi dipertimbangkan menjadi… Read More

1 jam ago

Penguatan Tata Kelola RSUD dr. H. Andi Abdurrahman Noor Terapkan Konsep Bupati Zairullah

  Headline9.com, BATULICIN - RSUD H. Andi Abdurahman Noor (HAAN) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) terus… Read More

1 jam ago

Pemkab Tanbu Ekspose Akhir Penyusunan Dokumen IME

Headline9.com, BATULICIN - Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), mengapresiasi, dilaksanakannya Kegiatan Ekspose Akhir Penyusunan… Read More

13 jam ago

Pusat Seakan Diuntungkan, Tunggakan PPN Perumda Pasar Rp1,2 M ke Ditjen Pajak Dibayarkan Hingga 2026

Headline9.com, MARTAPURA - Dewan Pengawas Perumda Pasar Bauntung Batuah Kabupaten Banjar, Khairullah Anshari, sebut kenaikan… Read More

13 jam ago

This website uses cookies.