Sabtu, April 19, 2025
BerandaKapuasMUI Kapuas Laksanakan Sholat Hajat Mendoakan Calon Jemaah Haji

MUI Kapuas Laksanakan Sholat Hajat Mendoakan Calon Jemaah Haji

Headline9.com, KUALA KAPUAS – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kapuas bersama Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Kapuas dan Badan Pengelola Masjid Agung Al Mukarram Kuala Kapuas menggelar pelaksanaan sholat hajat pada Kamis, (16/6/2022) malam di Masjid Agung Al Mukarram Kapuas.

Kegiatan yang dilaksanakan usai sholat magrib berjamaah itu dipimpin langung oleh Ketua MUI Kapuas yang juga Wakil Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor dengan diikuti masyarakat sekitar dan para calon Jemaah Haji Kabupaten Kapuas. Tampak hadir juga Ketua Tanfidziyah PCNU Kapuas KH Nurani Sarji, Ketua ICMI Kapuas Dr H Junaidi dan jajaran pengurus MUI Kapuas.

BACA JUGA :  Pemkab Kapuas Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalteng

Disampaikan HM Nafiah Ibnor bahwa pelaksanaan sholat hajat ini dalam rangka mendoakan para Jemaah haji Kabupaten Kapuas agar senantiasa selalu diberikan keselamatan, kesehatan dan dimudahkan segala urusan nantinya.

BACA JUGA :  Kelurahan Selat Hulu Gelar Posyandu Balita dan Bagikan Doorprize

“Semoga dengan pelaksanaan shalat hajat ini, segala doa dan pinta kita dikabulkan oleh Allah SWT sehingga Jemaah haji Kabupaten Kapuas diberikan kemudahan dan menjadi haji yang mabrur,” harapnya.

Kegiatan ini diawali dengan sholat magrib berjamaah, dilanjutkan dengan sholat hajat dan ibadah lainnya serta sholat isya dan ditutup dengan doa bersama. (Ed)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular