Sabtu, April 5, 2025
BerandaBalanganDPMPTSPTTK Balangan Lepas 75 Peserta Pelatihan Security

DPMPTSPTTK Balangan Lepas 75 Peserta Pelatihan Security

Headline9.com, BALANGAN – Pemerintah Kabupaten Balangan melalui Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Transmigrasi dan Tenaga Kerja (DPMPTSPTTK), melepas 75 peserta Pelatihan dan Tenaga Keamanan (Security) Kualifikasi Gada Pratama ke Banjarbaru, bertempat di halaman Kantor Bupati Balangan, Paringin Selatan, Sabtu (4/2/2023).

Kegiatan pelatihan berlangsung selama 10 hari, dari tanggal 5-15 Februari 2023, di Asrama Haji Banjarbaru. Pelatihan ini nantinya juga akan menjadi satu paket dengan penempatan kerja ke perusahaan mitra, yaitu PT Prima Securiti Indonesia.

Adapun perusahaan mitra tersebut meliputi, PT DKP A-5 Adaro Group, PT Batulicin Enam Sembilan Group, PT Best Agro International, PT Bina Karya Selaras, PT Jorong Barutama Greston, PT Baro satria Perkasa, PT Prima Karya Mandiri Security, dan PT Bluepac Services.

BACA JUGA :  Masyarakat Antusias Berbelanja di Pasar Murah Desa Balang

Mewakili Bupati Balangan, Kepala DPMPTSPTTK Balangan, Abiji mengharapkan dengan adanya kegiatan pelatihan dan penempatan kerja ini, nantinya dapat mensejahterakan dan mengurangi pengangguran di Balangan.

“Dalam rangka, menjawab program visi misi Bupati Balangan, kami menyiapkan kegiatan pelatihan ini. Harapannya nanti untuk mensejahterakan dan mengurangi pengangguran di Balangan,” harapnya.

Kepala Bidang Perencanaan dan Penempatan Tenaga Kerja, Slametno juga mengatakan, kedepannya tidak hanya bidang security saja yang akan mendapatkan pelatihan dan penempatan kerja, namun pihaknya akan berupaya mencarikan dan mengembangkan bidang lain guna menampung SDM Balangan.

BACA JUGA :  Tingkatkan Keharmonisan, FKUB Balangan Gelar Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama

“Kami dari DPMPTSPTTK Balangan akan mencari kegiatan yang serupa, kali ini bidang security dulu, nantinya kami akan kembangkan lagi bekerjasama dengan perusahaan di bidang lain, yang sekiranya nanti mereka bersedia menerima atau menampung SDM Balangan,” katanya.

Di akhir acara, dilakukan pengalungan tanda peserta oleh Kepala DPMPTSPTTK Balangan kepada para peserta pelatihan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular