Sabtu, November 22, 2025
BerandaRSDIRSD Idaman Banjarbaru Jadi Rujukan Studi Banding Pelayanan Gizi RSUD Pulang Pisau

RSD Idaman Banjarbaru Jadi Rujukan Studi Banding Pelayanan Gizi RSUD Pulang Pisau

headline9.com, BANJARBARU – Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Kota Banjarbaru kembali menunjukkan perannya sebagai rumah sakit rujukan regional setelah menerima kunjungan studi banding dari RSUD Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, pada Kamis (8/5/2025).

Kunjungan ini difokuskan pada penguatan layanan penunjang, khususnya Pelayanan Gizi, yang menjadi salah satu unit unggulan di RSD Idaman. Rombongan dari RSUD Pulang Pisau disambut langsung oleh jajaran manajemen RSD Idaman dalam suasana hangat dan penuh semangat kolaborasi.

BACA JUGA :  RSD Idaman Banjarbaru Buka Layanan IGD 24 Jam, Begini Perubahan Jadwal layanan Selama Libur Lebaran

Dalam agenda studi banding tersebut, RSD Idaman memfasilitasi para tamu untuk meninjau langsung klinik gizi dan instalasi gizi yang telah dijalankan sesuai standar Kementerian Kesehatan. Para tamu juga mendapatkan penjelasan terkait sistem kerja, alur layanan, hingga strategi peningkatan mutu pelayanan gizi.

“Sebagai rumah sakit rujukan, kami terbuka untuk berbagi praktik baik yang telah kami terapkan, termasuk dalam manajemen layanan gizi,” ujar perwakilan manajemen RSD Idaman.

BACA JUGA :  HUT 7 RSD Idaman, Manajemen Bertekad Wujudkan Visi Kota Banjarbaru

Pihak RSUD Pulang Pisau menyampaikan apresiasi atas sambutan dan keterbukaan informasi dari RSD Idaman, dan berharap pengalaman ini dapat membantu peningkatan kualitas layanan penunjang di rumah sakit mereka.

Kegiatan studi banding ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan mutu layanan, tetapi juga mempererat hubungan antarinstansi layanan kesehatan lintas daerah. RSD Idaman menegaskan komitmennya untuk terus mendukung rumah sakit lain dalam pengembangan layanan kesehatan yang berstandar nasional.

- Advertisment -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular