Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Balangan
  4. »
  5. Kapolres Balangan Berikan Reward Bagi 23 Personel Aktif

Kapolres Balangan Berikan Reward Bagi 23 Personel Aktif

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, PARINGIN – Kepolisian Resort (Polres) Balangan gelar Apel penyerahan penghargaan bertempat di Mapolres Balangan, Senin (21/03/2022).

Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin kembali memberikan apresiasi berupa penghargaan kepada 23 personel yang berprestasi dan ikut peran dalam memberikan kontribusi positif untuk Polres Balangan.

Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin menerangkan penghargaan diberikan untuk mereka yang berperan aktif melakukan pengamanan dan pengawalan vaksinasi.

“Mereka yang kami berikan penghargaan yaitu berperan aktif melakukan Pamwal vaksin dalam rangka percepatan vaksinasi, peran aktif dalam pengawalan dan pemakaman jenazah terpapar COVID-19,” ujar Kapolres, Senin (21/03/2022).

BACA JUGA :  23 Desa Rawan Pangan, DKP3 Balangan Gelar Sosialisasi RAD Pangan dan Gizi

Lanjut ucap Kapolres, pengungkapan kasus Curat di PT. Balangan Coal, peran aktif dalam pencapaian vaksinasi di Kecamatan Batumandi, peran aktif dalam penginputan aplikasi Binmas Online Sistem (BOS) versi dua tertinggi dan pengungkapan kasus pembunuhan di Desa Marajai, Kecamatan Halong.

Selain itu terangnya, pada tanggal 20 Desember 2021 Polres Balangan juga telah memperoleh piagam penghargaan dari Menpan RB atas prestasi sebagai unit kerja pelayanan berpredikat WBK.

Disisi lain dalam rangka menjadikan SDM unggul di era Police 4.0, Polres Balangan juga melaksanakan upaya dengan menjalin kerjasama dengan Perguruan Tinggi untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

BACA JUGA :  Jelang Iduladha, Pemprov Kalsel bersama Pemkab Balangan Balangan Gelar Pasar Murah

“Semoga pemberian penghargaan tersebut dapat dijadikan motivasi kepada personel lain untuk meningkatkan kinerja dan prestasi, baik dibidang operasional maupun bidang pembinaan,” tutupnya.

Diketahui, hasil semua capaian vaksinasi di Kabupaten Balangan per Minggu (20/3) yaitu, dosis satu umum sebanyak 97,78%, dosis dua umum 65,21%, dosis satu Lansia 81,26%, dosis dua Lansia 41,01%, dosis satu anak 71,50%, dosis dua anak 47,92% dan booster 7,62%. (Ald)

Baca Juga