Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. RSDI
  4. »
  5. Wali Kota Aditya Targetkan RSD Idaman Jadi Basis Pelayanan Terbaik

Wali Kota Aditya Targetkan RSD Idaman Jadi Basis Pelayanan Terbaik

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru, HM. Aditya Mufti Ariffin, menegaskan targetnya agar Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman menjadi basis pelayanan kesehatan terbaik di Ibukota Kalimantan Selatan. Pernyataan ini disampaikannya saat membuka Forum Konsultasi Publik (FKP) di Aula Besar RSD Idaman, Kamis (23/11/2023).

“Untuk menjadi rumah sakit berbasis pelayanan terbaik, kualitas manajemen dan SDM harus diperbaiki secara berkelanjutan. Perubahan diperlukan agar keluhan masyarakat dapat diminimalkan,” ujar Aditya.

Forum Konsultasi Publik RSD Idaman Banjarbaru Tahun 2023 dihadiri unsur Forkopimda Kota Banjarbaru, Dewan Pengawas RSD Idaman, Kepala SKPD, anggota legislatif Komisi 1 DPRD Banjarbaru, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan akademisi setempat.

BACA JUGA :  Tingkatkan Pelayanan, RSD Idaman Terapkan 6 Pilar Transformasi

Aditya menekankan pentingnya FKP untuk memahami interaksi antara penyelenggara pelayanan, RSD Idaman Banjarbaru, dan masyarakat. Kegiatan ini membahas rancangan, penerapan, dampak, dan evaluasi kebijakan RSD Idaman Banjarbaru.

“Dengan demikian, kita dapat memperoleh kebijakan yang efektif untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kepercayaan masyarakat,” tambah Wali Kota Aditya.

Direktur RSD Idaman Kota Banjarbaru, dr. Danny Indrwardhana, menekankan keterbukaan pihaknya terhadap masukan dan kritikan publik. “Masukan yang disampaikan hari ini akan menjadi PR kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan,” katanya.

BACA JUGA :  Bantu Stok Darah Pasien Thalasemia, Walikota Banjarbaru Donor Darah di RSD Idaman

Peserta FKP, seperti Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, dr. Juhai Triyanti, dan Ketua Komisi 1 DPRD Kota Banjarbaru, Takyin Baskoro, memberikan apresiasi terhadap kemajuan RSD Idaman Banjarbaru. Mereka menyebut RSD Idaman semakin profesional dalam pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Komisi 1 DPRD Banjarbaru berkomitmen mendukung kebijakan-kebijakan RSD Idaman.

Baca Juga