Categories: Kalsel

Hari Buruh 2024: Pengangguran 90 Ribu Lebih, Serapan Tenaga Asing Ratusan

Headline9.com, BANJARMASIN – Tenaga kerja di Kalimantan Selatan sudah terserap sebanyak 22.099 orang dari 2,17 juta orang angkatan kerja. Namun, tingkat pengangguran terbuka (TPT) masih berada diangka 93.576 orang atau 4,39 persen yang trennya diklaim menurun oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kalimantan Selatan.

Kepala Disnakertrans Kalsel, Irfan Sayuti, mengungkapkan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kalsel memang ada penurun dibandingkan pada Agustus 2022 lalu. Di mana, angkatan kerja pada tahun tersebut angkanya mencapai 2,19 juta orang, bahkan, jumlah pengangguran sekitar 104.025 orang.

“Tahun 2023, angkatan kerja turun menjadi 2,17 juta orang. Angka tersebut juga menunjukan bahwa tenaga kerja yang terserap di pasar kerja di 2024 mencapai 22,099 orang,” ungkapnya, kepada headline9.com, usai mengikuti memperingati Hari Buruh Internasional (May Day), yang digelar di halaman GOR Hasanuddin, Kota Banjarmasin, Rabu (1/5/2024) siang.

Meski serapan tenaga kerja sudah capai puluhan ribu, tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Kalsel rupanya jadi perhatian. Tapi, TPT yang dimaksudkan Ifan adalah fresh graduate atau baru menyelesaikan pendidikan (lulus) baik jenjang SMA/SMK sederajat ataupun bangku perkuliahan. “Penganggurannya itu sekitar 4,39 persen atau mencapai 90 ribu orang yang semuanya dari lulusan aktif,” ungkap dia.

Supaya angka pengangguran dapat terus ditekan, berbagai langkah dilakukan termasuk menggelar job fair (bursa kerja) dan pemagangan sebagai bentuk memudahkan mereka melamar pekerjaan.

“Bimbingan pelatihan kerja juga kita maksimalkan (program di Balai Latihan Kerja),” ucapnya.

Seiring masih banyaknya pengangguran di Kalsel dan diklaim angkanya menurun, lantas masih banyak terdapat Tenaga Kerja Asing (TKA) yang jumlahnya mencapai ratusan orang bekerja di Kalsel? Hal tersebut, Irfan memastikan, masih didominasi pekerja-pekerja lokal yang ada di provinsi ini.

“Jumlahnya relatif tak sebanding dengan tenaga kerja lokal yang sudah diserap di sini. Karena apa? pekerja asing di Kalsel tak begitu signifikan. Memang jumlahnya tak hapal cuman TKA itu hanya sekitar ratusan saja, sedangkan pekerja lokal mencapai puluhan bahkan ratusan ribu,” tutupnya.

Reporter : Riswan Surya
Editor      : Nashrullah

lintang

Recent Posts

Kepemimpinan Perempuan, UAS : Kontekstual, Bukan Larangan Mutlak

Headline9.com, BANJARBARU – Dalam acara Tablig Akbar yang digelar oleh Yayasan Abdul Azis Halaby, Ustaz… Read More

16 jam ago

Kukuhkan 845 Satlinmas, Bupati HST: Mereka Jadi Garda Terdepan Menjaga Keamanan

Headline9.com, BARABAI- Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Aulia Oktafiandi mengukuhkan 845 anggota Satuan Perlindungan… Read More

1 hari ago

Nature Exhibition Banua Botanical Resmi Diluncurkan, Diharapkan Jadi Wahana Edukasi Baru

Headline9.com, BANJARBARU - Kebun Raya Banua (KRB) luncurkan Nature Exhibition Banua Botanical Garden, di kawasan… Read More

1 hari ago

Pembagian Seragam Linmas di Paramasan dan Aluhaluh Kurang dan Tak Sesuai Perencanaan

Headline9.com, MARTAPURA - Seragam yang dibagikan untuk anggota Satuan Pelindung Masyarakat (Satlinmas) di Kecamatan Paramasan… Read More

1 hari ago

Pemkab Banjar Gelar Bimtek Perencanaan Anggaran dan Keuangan Berbasis Aplikasi

Headline9.com, BANJARBARU - Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKAD)… Read More

2 hari ago

Dua Layar Lebar Dipasang di Tablig Akbar Ustaz Abdul Somad di Banjarbaru

Headline9.com, BANJARBARU – Persiapan Tablig Akbar bersama Ustaz Abdul Somad (UAS) di Banjarbaru semakin matang,… Read More

2 hari ago

This website uses cookies.