1. Home
  2. »
  3. Featured
  4. »
  5. Gebrak go To School, Inovasi Terbaru Untuk Mempromosikan Objek Wisata…

Gebrak go To School, Inovasi Terbaru Untuk Mempromosikan Objek Wisata Kabupaten Banjar.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

HEADLINE9.COM, MARTAPURA-Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Banjar kembali melakukan inovasi untuk memajukan atau mengenalkan destinasi wisata yang ada di wilayah Kabupaten Banjar. Yang terbaru adalah Gebrak go to school.

Dikatakan Kabid Pemasaran Pariwisata (Disbudpar) Banjar Badiah, go to school ini menyasar anak-anak sekolah untuk mempromosikan langsung destinasi wisata yang ada di Kabupaten Banjar.

“Hari ini kita melakukan gebrak go to school di Rumah Banjar, kenapa kita memilih disini, karena ini objek wisata yang paling dekat dengan pusat kota martapura salah satunya rumah banjar ini,” ujar Badiah, Kamis (20/02/2020)

BACA JUGA :  Korupsi PIM, Kuasa Hukum MY akan Prapradilkan Kejari Banjar

Dijelaskannya, di rumah banjar ini selain mensosialisasikan Gebrak To School ini, serta sekaligus praktek langsung untuk mempromosikan objek pariwisata dilokasi.

“Jadi mereka nanti para berfoto dan langsung mengupload hasil foto mereka ke media sosial masing-masing peserta disertai hastag yang kita berikan,” katanya.

Dengan adanya Gebrak Go To School ini lanjut Badiah, secara tidak langsung selain melakukan sosialisasi tapi juga dapat langsung mempromosikan objek witasata yang ada di Kabupaten Banjar.

BACA JUGA :  Lelang Proyek Gedung Dishub Banjarbaru Tuai Kontroversi

“Rencananya kita melakukan Go To School ini selain di Rumah Banjar, selanjutnya kita akan melakukannya di Pasar Terapung Lok Baintan, dan di tempat objek wisata lainnya,” ungkapnya.

Ia Berharap dengan adanya Gebrak Go To School ini, bisa lebih memajukan dan menarik wisatawan untuk mengunjungi objek wisata di Kabupaten Banjar.

Penulis: M Sairi.

 

Baca Juga