Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Banjar
  4. »
  5. Anggota Polda Kalsel Beri Bantuan Jukung Untuk SDN Pembatanan 2

Anggota Polda Kalsel Beri Bantuan Jukung Untuk SDN Pembatanan 2

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

headline9.com, MARTAPURA – Sering menjadi langganan banjir di musim penghujan, Guru SDN Pambantanan 2 Kecamatan Sungai Tabuk, Banjar, dapat perahu kecil (jukung) dari polisi untuk transportasi ke sekolah.

Bantuan yang datang dari warga bernama Rendra, bersama relawan Emergency Banjar Response (EBR) yang juga turut memberi bantuan uang untuk operasional guru.

“Saya memberi bantuan ke SDN ini secara spontan, setelah membaca berita di media. Saya langsung menghubungi saudara di tim EBR, Bunda Hilmah, untuk mencari tahu jukung yang dibutuhkan sekolah tersebut,” ujar Rendra, Jumat (30/12).

BACA JUGA :  Ini Progres Pekerjaan Pipa PDAM Intan Banjar

Rendra yang ternyata anggota polsi Polda Kalsel ini bersyukur, tidak memerlukan waktu lama, pihaknya berhasil mendapatkan jukung dan langsung diserahkan ke SDN Pembatanan 2.

“Insya Allah jukung tersebut bermanfaat untuk menunjang aktivitas sekolah, semoga kita semua dapat terus saling peduli dan membantu sesama kita yang memerlukan,” ucapnya.

Menaggapi pemberian tersebut, salah satu guru SD, Ali Safwani mengaku bersyukur ada masyarakat yang prihatin dan membantu pihaknya. Ia menuturkan, saat ini sarana jukung sangat diperlukan untuk bolak balik ke sekolah.

BACA JUGA :  Buntut Dugaan Jual Lahan Negara, Empat Aparat Desa Penuhi Panggilan Tipidkor Polres Banjar

“Saat ini saja jalan menuju SDN Pembantanan 2 terendam banjir selutut orang dewasa. Jadi bantuan jukung ini sangat berarti khususnya di musim penghujan karena sudah langganan banjir,” ucapnya.

Ali menambahkan, pihaknya juga sudah mengirim proposal ke Dinas Pendidikan bantuan jukung namun masih menunggu kepastian.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar, Liana Penny, mengatakan pihaknya dalam beberapa tahun lalu sudah dua kali melakukan rehab bangunan SDN Pembantanan 2.

Terkait permintaan jukung, pihaknya sudah mengarahkan pihak sekolah untuk mengirim proposal agar supaya ditindaklanjuti.

Baca Juga