headline9.com, PARINGIN – Terciptanya masyarakat yang sehat tidak lepas dari peranan pemerintah dalam memberikan edukasi sejak dini, potensi apa saja yang dapat mengganggu kesehatan kepada masyarakat hingga di tingkat terkecil yaitu desa atau dusun.
Pemerintah daerah terus berusaha mewujudkannya dengan memaksimalkan peranan Posyandu/ Bindu, dalam memudahkan mendeteksi Penyakit Tidak menular sedini mungkin melalui Kader Posyandu/Posbindu yang profesional.
Hal tersebut disampaikan Kepala Puskesmas Tanah Habang Kanan, saat memberikan sosialisasi peningkatan kapasitas Kader Posbindu, Jumat (11/06/2021) pagi, yang digelar di kantor desa Tanah Habang Kanan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Lampihong Ipda Yudi, mengajak seluruh tenaga kesehatan untuk berperan aktif menyosialisasikan pengetahuan yang telah diberikan kali ini kepada warga secara berkala.
“Warga harus paham permasalahan yang kerap muncul dari sekitar lingkungan tempat tinggal yang berpotensi mengganggu kesehatan, dan ini adalah tanggung jawab kita semua dalam mewujudkan masyarakat yang sehat,” tutur Kapolsek Lampihong Ipda Yudi, SH.
Kegiatan sosialisasi tersebut kemudian dilanjutkan dengan kegiatan tanya jawab oleh Kepala Puskesmas Tanah Habang Kanan dengan warga/Kader Posbindu Tanah Habang Kanan dengan tetap mematuhi Protokol kesehatan.
Sebelum menutup kegiatan, kapolsek Lampihong juga mengajak seluruh peserta sosialisasi untuk mendukung program pemerintah untuk Gelorakan Vaksin massal guna percepatan penanggulangan COVID-19.
Selain Kepala Puskesmas Tanah Habang Kanan dan Kapolsek Lampihong, turut hadir Bhabinkamtibmas, Babinsa, Aparat Desa dan Kader Posbindu Tanah Habang Kanan