Sabtu, April 19, 2025
BerandaBanjarbaruWartawan Harus Tetap Kritis dan Profesional

Wartawan Harus Tetap Kritis dan Profesional

Headline9.com, BANJARBARU – Untuk mengingatkan wartawan dan tugasnya Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Banjarbaru, Muhammad Rasyid Ridho mengharapkan wartawan khususnya yang bernaung dalam organisasi PWI Kota Banjarbaru, tetap menjaga sikap kritis, profesional, dan beretika.

“Kawan-kawan wartawan harus tetap kritis, bekerja dengan mengedepankan kode etik jurnalistik dan Undang-undang Pers,” kata Rasyid kepada para wartawan media online dan cetak di Kota Banjarbaru, Kamis (2/2/2023).

BACA JUGA :  Camat dan Lurah Diminta Terus Kawal Program RT Mandiri

Meskipun telah lama menjadi mitra kerja pemerintah maupun pihak swasta, wartawan tetap harus menjunjung tinggi profesional dalam menjalankan tugasnya.

“Fungsi wartawan salah satunya sebagai kontrol sosial, silakan kritis tetapi tetap menjaga profesionalisme,” katanya.

BACA JUGA :  Bandara Internasional Syamsudin Noor Gelar Safe Travel Campaign

Tidak dipungkiri, kemitraan sedikit banyaknya dapat memengaruhi daya kritis seseorang. Namun, sebagai seorang wartawan jangan menyurutkan semangat untuk tetap kritis.

“Tetap kritis agar menjadi wartawan yang bermartabat,” ujar Rasyid menegaskan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular