Sabtu, Februari 15, 2025
BerandaKapuasLurah Dahirang Meninggal, Bupati Ben Brahim Datang Melayat

Lurah Dahirang Meninggal, Bupati Ben Brahim Datang Melayat

Headline9.com, KUALA KAPUAS – Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S Bahat didampingi sejumlah kepala OPD menyempatkan diri untuk melayat kerumah duka Lurah Dahirang, Almarhum Berlisua, Kelurahan Dahirang, Kecamatan Kapuas Hilir, Jumat (8/7/2022) pagi.

Kedatangan Orang Nomor Satu di Kabupaten Kapuas ini yang memang tidak disangka-sangka sehingga tuan rumah tersebut langsung menyambut akrab keluarga dan sejumlah warga yang datang melayat.

BACA JUGA :  Pj Bupati Erlin Hardi Kunjungi Asrama Mahasiswa Kapuas di Yogyakarta

Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S Bahat usai mengirimkan doa kepada almarhum Berlisua, beliau pun menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian almarhum.

Kedatangan Bupati Kapuas dua periode ini, merupakan bentuk perhatiannya terhadap bawahannya dan tentu memberikan suport moril kepada keluarga yang ditinggalkan dan mengurangi kesedihan para keluarga almarhum Lurah Dahirang yang ditinggalkan.

Sementara itu, pihak keluarga Almarhum Berlisua mengucapkan terimakasih kepada Bupati Kapuas karena menyempatkan diri untuk melayat ke rumah duka sekaligus mengirimkan doa untuk almarhum.

BACA JUGA :  Jelang Penilaian Adipura 2022, Kerja Bakti Giat Dilaksanakan Kelurahan Selat Hilir

“Tentu terimakasih kami ucapkan kepada Bapak Bupati Kapuas beserta sejumlah kepala OPD karena sudah meluangkan waktunya untuk hadir di tengah keluarga kami,” ucap salah seorang keluarga almarhum Lurah Dahirang. (Ed)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular