Selasa, Juni 24, 2025
BerandaBanjarHaul Pertama Guru Khalil dihadiri Bupati Banjar

Haul Pertama Guru Khalil dihadiri Bupati Banjar

Headline9.com, MARTAPURA – Peringatan haul pertama KH Khalilurrahman di awali dengan pembacaan syair Maulid Habsyi oleh Grup Maulid Mahabbatus Sholihin asal Kota Martapura, di kediaman Jalan Perwira, Desa Tanjung Rema, Martapura, Sabtu (16/7/2022) pagi.

Pimpinan Pondok Pesantren Darussalam Martapura KH Hasanuddin Badruddin memimpin pembacaan surah yasin dan zikir, di ikuti oleh ratusan jemaah yang nampak khusuk.

Diantara ratusan jemaah nampak juga hadir Bupati Banjar H Saidi Mansyur, Wakil Ketua Komisi V DPR RI H Syaifullah Tamliha, Sekda Banjar HM Hilman, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra H Masruri, sejumlah Kepala SKPD, para habaib, para alim ulama dan guru agama hingga tokoh masyarakat.

BACA JUGA :  Sampaikan LKPj, Guru Khalil Sebut Banjar Mampu Pertahankan WTP 6 Kali Berurutan

Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa oleh tuan guru HM Fadli.

KH Khalilurrahman bin KH Salim Ma’ruf,  biasa disapa Guru Khalil, dikenal sebagai ulama dan pimpinan ke-9 Pondok Pesantren Darussalam Martapura pada 2008.

Guru Khalil merupakan salah satu ulama khos Nahdlatul Ulama (NU) dan pernah menjabat sebagai Ketua Tanfidziyayah NU (1988-1992) dan Rais Syuriah NU Kabupaten Banjar (2003-2008).

Guru Khalil juga sempat menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Banjar selama 2 periode (1982-1992) dan sebagai anggota DPR RI fraksi Kebangkitan Bangsa tahun (1999-2004) serta sebagai Bupati Banjar (2016-2021).

BACA JUGA :  Peringatan Harjad Ke 70 Kabupaten Banjar Tahun 2020 Ditengah Pandemi Covid-19 Berlangsung Sederhana

Tercatat sebagai Bupati Banjar ke-17, lahir di Martapura pada 10 Desember 1945. Wafat pada usia 75 tahun, pada hari Minggu 25 Juli 2021.
Meninggalkan satu istri Hj Raudatul Wardiyah, dan 9 anak, yakni ;M. Juaini, M. Itqon, M. Iqbal, Nurul Baidho, Dia uddin (alm), Minnah, Dairobi, Husna, Sofwatunnisa.

Almarhum dimakamkan di Kubah KH Salim Ma’ruf, Jalan Kertak Baru, Desa Pekauman Dalam, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar. (nsh)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular