Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Banjarbaru
  4. »
  5. Transparansi Keuangan: Banjarbaru Terima Laporan Pemeriksaan Kinerja Anggaran 2022-2023

Transparansi Keuangan: Banjarbaru Terima Laporan Pemeriksaan Kinerja Anggaran 2022-2023

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, BANJARBARU – Pemerintah Kota (Pemkot) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banjarbaru menerima hasil Pemeriksaan Kinerja Kepatuhan Anggaran tahun 2022-2023 oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan. Wakil Walikota Wartono dan Ketua DPRD Fadliansyah secara langsung menerima laporan tersebut di Kantor BPK RI pada Jumat (05/01/24).

Selain Pemkot Banjarbaru, entitas lain yang turut hadir dalam penerimaan hasil pemeriksaan ini meliputi Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Kota Banjarmasin, Kabupaten Banjar, Kabupaten Balangan, dan Bank Kalsel. Pemeriksaan Kinerja dan Pemeriksaan dengan Tujuan Tertentu (PDTT) dilaksanakan oleh BPK RI untuk memastikan bahwa kegiatan pemerintah daerah dilaksanakan dengan efektif dan efisien, serta mematuhi aturan keuangan.

BACA JUGA :  HUT Banjarbaru ke-23, Camat dan Lurah Diminta Dukung Semua Rangkaian Kegiatan

BPK RI, sebagai lembaga negara yang bertugas memeriksa kinerja pemerintah daerah yang menggunakan dana negara, memberikan opini dan rekomendasi dalam 6 Laporan Hasil Pemeriksaan. Dua di antaranya merupakan Laporan Tujuan Tertentu, sedangkan empat lainnya berkaitan dengan Kepatuhan Anggaran.

BACA JUGA :  Banjarbaru Diselimuti Kabut Asap Karhutla, Semangat Muda Peduli bersama Komunitas Lainnya Bagikan Masker

Kepala BPK RI perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan, Rahmadi, menyerahkan laporan-laporan tersebut kepada Pemkot dan DPRD Banjarbaru. Laporan tersebut juga berisi opini dan rekomendasi untuk mendorong peningkatan kinerja di masa yang akan datang.

Dalam mengakhiri sesi penerimaan hasil pemeriksaan, Rahmadi menyatakan harapannya agar semua pihak terus berkolaborasi dan bekerja sama dalam melaksanakan amanat negara, guna menjalankan pemerintahan yang akuntabel dan bertanggung jawab.

Baca Juga