Headline9.com, JAKARTA – Wakil DPRD Kalsel HM Syaripuddin dan Hj Karmila hadiri Seminar Nasional Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Senin (2/9/2024).
Bertempat di Birawa Asembly Hall, Hotel Bidakara Jakarta mengangkat Tema “MKD Awards 2024: Apresiasi Untuk Para Pejuang Etika Lemba DPR RI”.
Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI, Adang Daradjatun dalam sambutannya menyampaikan MKD Award merupakan momentum yang tepat bagi mahkamah untuk mengapresiasi kinerja bagi para anggota dewan.
“Karena konsep MKD adalah pencegahan dan penindakan, jadi kita berusaha untuk mencegah, menindak dengan memberitahu juga dan kita memberikan apresiasi kepada anggota-anggota yang baik. Dengan adanya MKD Awards ini masyarakat akan melek dan dapat melihat terhadap siapa wakil rakyat yang menjalankan fungsi legislatifnya dengan baik,” kata dia.
Adang Daradjatun kembali menyampaikan terkait harapannya untuk wakil rakyat lainnya. “Saya mengharapkan agar kedepannya anggota legislatif lainnya bisa mendapatkan MKD Award, sehingga dia akan bekerja lebih baik lagi kedepannya dilingkungan DPR,” ungkap Adang.
Usai kegiatan, Wakil Ketua Badan Kehormatan (BK) H Abdul Hasib Salim menyampaikan pemberian penghargaan seperti ini dapat menjadi contoh dan tauladan bagi anggota DPRD.
“Bagi kita semua yang ada didaerah penghargaan seperti ini ikut menjadi contoh dan tauladan dalam memelihara marwah martabat anggota DPRD sebagai mana mestinya pelaksana amanah masyarakat di wilayah kita masing-masing,” tukasnya.