Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Banjar
  4. »
  5. Bimtek Untuk Tingkatkan Produktivitas Olahan Pangan

Bimtek Untuk Tingkatkan Produktivitas Olahan Pangan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

HEADLINE9.COM, MARTAPURA – Tingkatkan produktivitas olahan pangan Industri Kecil Menengah (IKM), Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Banjar gelar “Bimtek & Lomba Kemasan Produk Olahan Pangan IKM” di Guest House Sultan Sulaiman, Kecamatan Martapura, Jalan A Yani Km 37,5 pada, Senin (12/08).

Dalam sambutannya, Kepala Disperindag Banjar I Gusti Made Suryawati, mengatakan kegiatan yang diikuti 13 pelaku IKM dari setiap kecamatan, yakni Kecamatan Martapura, Martapura Timur, Martapura Barat, Karang Intan, Aranio, Cintapuri, Mataraman, Astmabul, Sungai Tabuk, Kecamatan Gambut, Aluh-Aluh, Kertak Hanyar, dan IKM di Kecamatan Tatah Makmur tersebut juga mendapat support dari Bank Kalsel BPD serta Unit Martapura dan Sekumpul.

“Kegiatan ini tidak lain untuk meningkatkan nilai jual suatu produk olahan, serta membantu pelaku IKM-IKM di Kabupaten Banjar untuk membuat produk kemasan yang lebih baik,” ujarnya.

BACA JUGA :  Lomba Komsos Kreatif Kodim Martapura Berakhir. SMAN-3 Banjarbaru Juara Sepak Bola Piala Dandim Cup

Dikatakan I Made, produk kemasan yang lebih baik merupakan salah satu cara untuk menarik lebih banyak konsumen. Untuk itu, Disperindag Banjar pun sudah membangun Rumah Kemasan yang berlokasi di belakang kantor Kecamatan Martapura menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) 2018.

“Kalau ada keperluan baik untuk membuat kemasan produk seperti mendesain dan lain sebagainya, kami harap pelaku IKM dapat berkoordinasi dengan Ketua Tim Penggerak PKK maupun camatanya,” ucapnya.

Sementara Wakil Ketua I TP PKK Hj Nur Gita Tyas menambahkan, dengan kemasan yang baik, prodak olahan pangan dari pelaku IKM tentunya lebih mudah dipasarkan dan dikenal masyarakat.

BACA JUGA :  Puting Beliung, Fahriah Bertahan Hidup Dibalik Kulkas

“Saya berharap setiap produk IKM di Kabupaten Banjar itu ada mencantumkan tulisan “Martapura” dengan begitu produk olahan IKM Banjar utamanya makanan khas daerah kita mudah dikenal dan tidak diklaim daerah lain sebagai produk olahannya,” imbaunya.

Kegiatan Bimtek & Lomba Kemasan Produk Olahan Pangan IKM tersebut secara resmi dibuka Ketua TP PKK Hj Raudhatul Wardiah didampingi Wakil Ketua I TP PKK Hj Nur Gita Tyas, Kepala Disperindag Banjar I Gusti Made Suryawati, Ketua Darma Wanita Persatuan Banjar, dan Pimpinan Bank Kalsel serta camat.

Baca Juga