1. Home
  2. »
  3. Banjarbaru
  4. »
  5. Covid-19; RSD Idaman Siapkan Ruang Tambahan dan Tenda Darurat

Covid-19; RSD Idaman Siapkan Ruang Tambahan dan Tenda Darurat

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

headline9.com, BANJARBARU – Untuk mengatisipasi lonjakan kasus covid-19 di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru siapkan ruang dan bed tambahan dan dirikan tenda. Senin (12/7/2021).

Menurut Kepala Bagian Tata Usaha RSD Idaman Banjarbaru, Firmansyah, untuk penanganan Covid-19, RSD Idaman sudah menyiapkan lebih dari 30% tempat tidur dari keseluruhan tempat tidur di RSD Idaman Banjarbaru .

“Meskipun terdata 49 pasien yang menjalani perawatan Covid-19 di RSD Idaman, tapi kami telah menyiapkan lebih 30% Bed untuk penanganan Covid-19. Ini untuk antisipasi lonjakan kasus ,” ungkap Firmansyah.

BACA JUGA :  RSDI Gunakan Cara Alternatif Sembuhkan Pasien Covid-19

Selain itu, juga didirikan tenda darurat di halaman RSDI Kota Banjarbaru, sebagai antisipasi lonjakan kasus, karena keterbatasan ruang IGD di RSDI Kota Banjarbaru.

“Tenda darurat sebagai antisipasi jika tejadi lonjakan kasus, karena di ruang IGD hanya tersedia 15 Bed saja,” tuturnya.

BACA JUGA :  Optimis, Program Urban Farming di Kota Banjarbaru Sukses Dilaksanakan

Sejak lonjakan kasus di Indonesia khususnya wilayah Jawa dan Bali, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan berupaya mengantisipasinya dengan memperketat sejumlah aktivitas masyarakat, seperti kebijakan PPKM Mikro di sejumlah daerah, hingga larangan perjalanan dinas bagi ASN.

Data dari https://corona.kalselprov.go.id/ kasus Covid-19, Senin (12/07/2021) tercatat 37.498 Orang Terkonfirmasi Positif Covid-19 untuk wilayah Kalimantan Selatan, namun angka tersebut tidak menunjukan angka kenaikan yang signifikan. (lin)

Baca Juga