Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Kapuas
  4. »
  5. Hadiri Pelepasan Pawai Takbiran Hari Raya Idul Adha 1443 H,…

Hadiri Pelepasan Pawai Takbiran Hari Raya Idul Adha 1443 H, Ini Kata Camat Yaya Setiabudi

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

headline9.com, KUALA KAPUAS – Camat Selat Yaya Setiabudi, S. Sos ikut hadiri pawai takbir menyambut hari raya idul fitri 1443 H/2022 M bertempat di depan Rumah Jabatan Wakil Bupati Kapuas, Jalan Patih Rumbih, Sabtu (9/7/2022) Malam.

Pawai takbiran ini dilepas oleh Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S Bahat didampingi, Wabup Kapuas HM Nafiah Ibnor, Forkopimda, Ketua TP PKK sekaligus Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng Ary Egahni Ben Bahat, SH MH, Sekda Kapuas Septedy, Kepala OPD lingkup Pemda Kapuas, para camat, Para Lurah, Putra Bupati Kapuas Aldo Ben Bahat serta peserta Pawai Takbiran.

BACA JUGA :  Rapat Mediasi tindaklanjut Kasus Dugaan Penelantaran & Indikasi Hamil Diluar Nikah di Kapuas

Camat Selat Yaya Setiabudi mengatakan pihaknya menghadiri sekaligus mengikuti pawai takbiran menyambut lebaran idul adha 1443 Hijriah baru kali ini bisa dilaksanakan setelah 2 tahun di landa virus Covid-19.

“Semoga kita semua di curahkan rahmat dan hidayah serta keberkahan dan dihindarkan dari segala virus,” ucap Camat Yaya.

“Saya juga mengingatkan kepada masyarakat yang ikut dalam pawai takbir agar tetap berhati-hati serta menjaga keselamatan masing-masing,” tukas Yaya.

BACA JUGA :  Pemkab Kapuas Gelar Pencanangan Korespondensi Bebas Kertas GNSTA

Selain itu, Camat Selat Yaya Setiabudi juga menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah Kapuas mengucapkan Minal Aidzin Wal Faizin, Mohon Maaf lahir dan Batin.

“Semoga Ibadah Kurban yang telah kita laksanakan dapat diterima oleh Allah SWT dan segala sesuatu yang kita laksanakan dapat di ampuni segala dosa-dosa kita yang telah berlalu,” ucap Yaya.

Ia pun menghimbau kepada masyarakat yang mengikuti takbiran agar tetap mematuhi jalur-jalur yang telah di tentukan oleh petugas, sehingga berjalan lancar hingga finis nantinya. (Ed)

Baca Juga