Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Featured
  4. »
  5. Penjajakan Kerja Sama GPR TV – Intan TV, Kemudahan Akses…

Penjajakan Kerja Sama GPR TV – Intan TV, Kemudahan Akses Siaran

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

 

HEADLINE9.COM, MARTAPURA – Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Kominfo RI mengunjungi Kantor Kominfo, Statistik dan Persandian Banjar.  Rombongan dipimpin oleh Kepala Divisi Akuisisi dan Program Siaran, Teguh Imawan dan disambut oleh Kadiskominfo Banjar HM Farid Soufian di Aula Cakrawala, Rabu (26/6) siang.

“Kami ke Martapura untuk menjajaki kerja sama siaran dan pertukaran konten antara Intan TV dengan GPR TV yang telah menjadi Channel nasional  dan memberikan akses informasi mengenai program pemerintah kepada seluruh masyarakat,” ujar Teguh Imawan.

GPR TV adalah saluran televisi khusus menayangkan program pemerintahan. Siaran ini langsung dikelola oleh Menkominfo bekerja sama dari Lembaga, Kementerian, dan Daerah. Imawan menyampaikan, kerja sama ini adalah bentuk komitmen bersama dalam membangun informasi daerah di GPR TV, khususnya di Daerah Kabupaten Banjar.

BACA JUGA :  DWP Banjar Bantu Suplemen Kesehatan Untuk Tenaga Medis

“Kerja sama bisa kita wujudkan dalam bentuk MoU. Sambil disusun bersama apa saja yang bisa kita lakukan. Hasil liputannya kita masukan dalam program acara Lensa Banjar Sepekan dalam GPR TV,” ujar Imawan.WhatsApp Image 2019 06 26 at 15.17.28

Kabid Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik Eddy Elminsyah Jaya sangat tertarik dengan penjajakan kerja sama dengan GPR TV. Produk dari Intan TV sangat terbatas dan hanya disiarkan melalui media sosial. Kerja sama akan meningkatkan gairah menyajikan informasi daerah.

BACA JUGA :  Nurkhalis Anshari Serap Aspirasi Warga Perihal PPKM

“Potensi dari GPR TV menaungi 39 juta pemirsa, melalui satelit parabola yang menjangkau hingga pelosok hingga luar negeri dan dapat mengangkat nama GPR TV di Daerah Kabupaten Banjar dan Intan TV Kominfo Banjar di lingkup Nasional,” ucap Eddy.

Eddy Elminsyah Jaya berharap, kerja sama dengan GPR TV bisa mengangkat local wisdom Kabupaten Banjar seperti wisata, kuliner dan menyosialisasikan keberhasilan.

Baca Juga