Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Banjarbaru
  4. »
  5. Antisipasi Lonjakan Covid-19, Pjs Walikota Banjarbaru Pimpin Rakor

Antisipasi Lonjakan Covid-19, Pjs Walikota Banjarbaru Pimpin Rakor

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, BANJARBARU – Pjs Wali Kota Banjarbaru Dr Bernhard E Rondonuwu, memimpin Rapat Koordinasi Antisipasi Penyebaran Covid-19 dan Kesiapan Pilkada di Kota Banjarbaru, bertempat di Ruang Tamu Utama Wali Kota Banjarbaru.

Tampak Plh Asisten I Sartiyuni, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Badan Kesbangpol, Kabag Pemerintahan, perwakilan BPBD Kota Banjarbaru serta Camat se Kota Banjarbaru.

Bernhard E Rondonuwu, menyampaikan mengumpulkan beberapa SKPD di Kota Banjarbaru untuk mengantisipasi lonjakan Covid-19 di Kota Banjarbaru. Karena dari data yang didapat tiga hari terakhir data Covid di Banjarbaru naik.

BACA JUGA :  Wali Kota Banjarbaru Hadiri Pembukaan Festival Film Pelajar

Terlihat sudah mulai timbulnya kejenuhan dari Tim Satgas Covid-19, karena itulah mulai terjadi kenaikan kasus Covid-19 di Kota Banjarbaru. Karena itu, Bernhard tidak bosan-bosannya mengingatkan dan juga menyampaikan pada ASN agar terus bersemangat dalam melaksanakan penanganan Covid-19 di Kota Banjarbaru.

Untuk itu Camat se Kota Banjarbaru, Satpol PP Kota Banjarbaru dan juga instansi terkait dalam penanganan penyebaran Covid-19 agar lebih bersemangat lagi dan membangkitkan lagi satgas-satgas Covid-19 ditingkat Kecamatan maupun di tingkat Kelurahan, BPBD dan Kesbangpol juga bersama-sama, bahu-membahu dalam membantu penanganan Covid-19 di Banjarbaru.

BACA JUGA :  Operasi Katarak Di RSD Idaman Banjarbaru Sekarang Tanpa Jahitan

Dan Pemilu Kepala Daerah nanti agar tidak ada lagi terjadi peledakan penambahan Covid-19 pada masyarakat Kota Banjarbaru.
Tentunya Pemerintah Kota Banjarbaru bersama-sama dengan aparat terkait saling membantu dalam penanganan Covid-19.

Bernhard E Rondonuwu meminta agar ASN Kota Banjarbaru tidak boleh lemah dan kendor, ayo bersemangat dalam menghadapi covid-19 di Kota Banjarbaru. (lin)

Baca Juga